5 Cara Main Gitar Listrik Otodidak untuk Pemula

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
22 Februari 2022 18:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Main Gitar Listrik Otodidak, Foto: Unsplash/Xie Lipton
zoom-in-whitePerbesar
Cara Main Gitar Listrik Otodidak, Foto: Unsplash/Xie Lipton
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mau belajar main gitar listrik, tetapi tidak ada yang bisa mengajarimu? Tenang saja, dengan cara main gitar listrik di bawah ini, kamu bisa belajar main gitar sendiri alias otodidak, kok.
ADVERTISEMENT

5 Cara Main Gitar Listrik Otodidak untuk Pemula

Cara Main Gitar Listrik Otodidak, Foto: Unsplash/Nathan Dumlao
Mengutip buku Rahasia Jago Gitar Otodidak Tanpa Guru: Khusus Untuk Pemula, M. Zainal Fahri & Septi Isnaini, (2015:27), inilah cara memainkan gitar listrik yang dapat dengan mudah dipraktikkan oleh para pemula:
Menyetel gitar dengan benar adalah kunci utama di dalam belajar bermain gitar listrik. Jika kamu bingung, maka mintalah bantuan pemilik toko tempat kamu membeli gitar. Saat meminta bantuan, kamu juga bisa minta diajari cara menyetel gitar dengan cepat dan benar, agar tidak perlu bolak-balik ke toko.
Dengan setelan gitar yang benar, kamu akan mendapatkan:
Intonasi yang baik: intonasi yang baik akan menghasilkan nada dan suara yang benar dan tidak fals, terutama untuk nada tinggi.
ADVERTISEMENT
Kemudahan menekan: pckup gitar yang disetel terlalu tinggi akan sulit dimainkan, karena membutuhkan banyak tenaga untuk menekan senar ke fret-nya. Hal itu tentu bisa menyakiti jari dan memperlambat permainanmu. Dengan setelah gitar yang benar, maka kamu tidak perlu kesakitan saat memainkannya.
Untuk menambah semangat, dengarkan dan pelajari lagu favoritmu. Setiap lagu di dunia ini mempunyai pola melodi yang bisa dikenali, sehingga perubahan nadanya pun bisa diingat. Jadi, jangan batasi diri di gitar solo saja, tetapi dengarkan juga vokal, suara basnya, dan variasi dari gitarisnya.
Contohnya: lagu Carly Rae Jepsen - Call Me Maybe tidak hanya memiliki melodi yang menarik, tetapi juga latar suara string yang khas dan menantang untuk kamu tiru. Jika kamu kesulitan untuk menangkap sebagian nada, tonton saja video gitarisnya di YouTube. Jika video itu tidak menampilkan sang gitaris, maka kamu bisa mencari video tutorial dari para gitaris handal di YouTube.
ADVERTISEMENT
Setelah mempelajari dan memainkan bagian yang sulit, berikan dirimu istirahat mental dengan memainkan bagian yang mudah, sehingga membuat jarimu tetap bergerak dan tidak patah semangat. Pastikan kamu selalu punya materi sulit dan mudah untuk dipelajari agar porsi latihanmu seimbang, yah.
Chord yang sulit sering kali memiliki alternatif yang lebih mudah untuk ditekan, lho. Bunyi yang dihasilkan pun akan sama. Jadi, jika kamu menemukan beberapa chords yang sulit, cobalah cari tahu alternatifnya di internet.
Efek stomp box memang bisa memberikan suara menggelegar dan gaung panjang, tetapi itu akan menyulitkanmu untuk mendengar kesalahan saat bermain gitar. Suara gitar yang bersih dapat menunjukkan semua kesalahanmu. Jadi, simpan dahulu semua suara distorsi untuk bermain improvisasi ketika memang sudah piawai, yah.
ADVERTISEMENT
Jika kamu masih kesulitan, maka kamu bisa mengunduh aneka aplikasi belajar gitar untuk memandumu, seperti Real Guitar, Guitar Tuna, dan Guitar Chords and Tabs. (BRP)