Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
5 Fungsi Algoritma Pemrograman dalam Ilmu Komputer
5 Desember 2023 17:02 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Saat awal belajar teknik informatika terkadang mendapat soal tuliskan fungsi algoritma pemrograman! Algoritma pemrograman memiliki fungsi utama untuk merancang langkah-langkah sistematis dalam menyelesaikan masalah tertentu.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada beberapa fungsi lainnya yang tidak kalah penting. Singkatnya, kehadiran algoritma dapat membantu programmer dalam merancang solusi yang efektif dan efisien.
Tuliskan Fungsi Algoritma Pemrograman!
Sebelum menjawab pertanyaan tuliskan fungsi algoritma pemrograman sesuai dengan ilmu komputer , ketahui lebih dulu cara kerja algoritma tersebut. Seperti apa kinerjanya hingga bisa membantu menyelesaikan masalah.
Dalam dunia pemrograman, algoritma beroperasi melalui tiga elemen utama, yaitu:
Apabila pengguna memasukkan data atau perintah, komputer akan menganalisis dan mengeksekusinya. Tahap analisis akan dilakukan sesuai dengan langkah-langkah algoritma untuk menghasilkan output yang diinginkan.
Sebagai contoh, ketika seseorang melakukan pencarian di Google, maka urutan langkah-langkah logika algoritma pemrogramannya adalah:
ADVERTISEMENT
Fungsi Penting dari Algoritma Pemrograman
Berdasarkan buku Algoritma Pemrograman, Sigit Susanto Putro; Devie Rosa Anamisa, (2022), ada beberapa fungsi algoritma pemrograman. Fungsi-fungsi tersebut antara lain:
1. Penyelesaian Masalah
Algoritma berfungsi untuk menentukan langkah sistematis dalam menyelesaikan masalah. Selain itu juga mengautomatisasi penyelesaian masalah yang hendak diatasi oleh program.
2. Optimisasi Kinerja
Algoritma membantu merancang solusi yang optimal untuk masalah tertentu. Dengan langkah-langkah yang tepat, algoritma dapat membantu meminimalkan waktu eksekusi, penggunaan memori, atau sumber daya lainnya.
3. Keterbacaan dan Pemeliharaan Kode
Algoritma yang baik akan menghasilkan kode yang mudah dipahami oleh programmer lain. Dengan merancang langkah yang jelas dan terstruktur, algoritma dapat meningkatkan keterbacaan dan pemeliharaan kode.
4. Reusabilitas Kode
Algoritma yang baik mendukung pengembangan kode yang dapat digunakan kembali. Pemikiran yang matang dalam merancang algoritma memungkinkan pengembang untuk membangun modul yang dapat digunakan dalam berbagai aplikasi.
ADVERTISEMENT
5. Pengambilan Keputusan dan Kontrol Alur Program
Algoritma juga berfungsi untuk menentukan alur eksekusi program. Caranya adalah dengan memberikan kontrol pada proses pengambilan keputusan.
Fungsi ini termasuk penggunaan struktur kontrol seperti pernyataan kondisional (if-else) dan perulangan (loop). Biasanya digunakan untuk mengarahkan eksekusi program sesuai dengan kebutuhan logika dan kondisi tertentu.
Demikian penjelasan untuk menjawa pertanyaan tuliskan fungsi algoritma pemrograman. Kemampuan untuk merancang algoritma dengan baik berkontribusi terhadap kualitas dan kinerja perangkat lunak komputer. (DNR)