Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Ketampakan Alam Perairan di Wilayah Indonesia
21 November 2022 17:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bentang alam Indonesia sangat luas. Meski belum semua terdata karena sangat banyak dan sebagian sulit terjangkau, tapi sebagian lagi yang bisa dilihat dengan mata atau peralatan penginderaan jauh bisa segera diinventaris dan diteliti untuk kepentingan kedaulatan negara Indonesia dan ilmu pengetahuan. Pertanyaaan untuk sebutkan ketampakan alam di wilayah Indonesia akan memiliki jawaban panjang, meski hanya untuk perairan saja.
ADVERTISEMENT
Pengertian Ketampakan Alam Perairan
Disimpulkan dari buku Konsep Dasar IPS yang ditulis Widya Karmila Sari Achmad dan kawan-kawan, ketampakan alam atau kenampakan alam adalah segala sesuatu yang dibentuk oleh alam dan bisa dilihat karena berada di permukaan bumi.
Dengan demikian, ketampakan alam perairan berarti segala sesuatu yang berada di permukaan bumi akibat proses yang terjadi di alam dan berhubungan dengan air. Dengan mengetahui ketampakan alam perairan yang dimiliki, maka perencanaan pembangunan bisa dibuat sebaik mungkin untuk kemakmuran rakyat Indonesia.
Jika ada permintaan untuk sebutkan ketampakan alam di wilayah Indonesia untuk perairan, maka di bawah ini jawabannya.
Ketampakan Alam Perairan di Wilayah Indonesia
1. Samudra
Samudra adalah bentangan air asin yang sangat luas menutupi cekungan bumi. Ada 5 nama Samudra yang ada, yaitu: Arktik, Atlantik, Hindia, Pasifik dan Antartika. Kadang Atlantik dan Pasifik disebut menjadi 2 bagian yaitu utara dan selatan. Samudra yang berada di wilayah Indonesia adalah Hindia..
ADVERTISEMENT
2. Laut
Laut juga merupakan bentangan air asin yang luas namun laut sering dianggap sebagai penghubung antar samudra karena berada di antara pulau Kandungan air laut terdiri dari 96,5% air murni dan 3,5% material lain termasuk garam. Itu sebabnya, pengusaha garam membutuhkan air laut yang sangat banyak untuk mendapatkan garam.
Penghasil garam terbesar di Indonesia tahun 2020 menurut data dari laman Kementrian Kelautan dan Perikanan di www.kkp.go.id adalah Jawa Timur yang didominasi pulau Madura sebanyak 399.023,60 ton.
3. Sungai
Sungai adalah aliran air tawar yang terjadi karena alam. Indonesia kaya akan sungai. Di beberapa pulau seperti Kalimantan dan Sumatera, sungai juga menjadi urat nadi perekonomian penduduk sekitarnya.
4. Danau
Danau adalah cekungan air tawar yang sangat besar di daratan. Di Indonesia ada danau buatan dan alam. Danau alam yang luas contohnya danau Toba, yang memiliki panjang 100km, lebar 30km dan kedalaman 508m.
ADVERTISEMENT
5. Selat
Selat adalah perairan sempit di antara 2 pulau. Selat teramai di Indonesia adalah selat Sunda dan Bali.
Meski di atas sudah kita sebutkan ketampakan alam di wilayah Indonesia untuk perairan, tapi masih ada ketampakan lain yang perlu dipelajari dan dijaga. (LUS)