Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Kado Pernikahan yang Bermanfaat dan Penuh Kesan

Berita Terkini
Penulis kumparan
13 April 2024 17:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Rekomendasi Kado Pernikahan  Sumber Unsplash/Wijdan Mq
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rekomendasi Kado Pernikahan Sumber Unsplash/Wijdan Mq
ADVERTISEMENT
Rekomendasi kado pernikahan dibutuhkan bagi mereka yang menerima undangan perkawinan. Pemilihan kado diharapkan dapat bermanfaat sekaligus berkesan bagi penerimanya.
ADVERTISEMENT
Kado berupa barang masih menjadi pilihan sebagai hadiah pernikahan. Selain dapat dijadikan kenangan, kado ini dapat diberi sentuhan personal yang akan meninggalkan kesan.

5 Rekomendasi Kado Pernikahan yang Istimewa

Ilustrasi Rekomendasi Kado Pernikahan. Sumber Unsplash/Wedding Dreamz
Memilih kado memang bisa jadi urusan pelik, tetapi akan terbayar dengan reaksi bahagia dari pengantin. Diambil dari buku Etiket, Mien R. Uno (2011:173), berikut adalah lima rekomendasi kado pernikahan yang istimewa.

1. Sprei

Berilah kado yang memiliki nilai dan arti khusus buat si penerima, yang sesuai dengan seleranya, atau sesuai kebutuhannya. Misalnya, kado sprei cantik lengkap dengan sarung bantal dan sarung gulingnya.
Selain fungsional, bentuknya juga cantik dipandang mata. Untuk sentuhan personal, pilih warna dan motif yang menjadi kesukaan kedua mempelai.

2. Voucher

Voucher untuk melakukan aktivitas yang disukai pengantin, pasti akan jadi kado pernikahan yang bermanfaat dan berkesan. Contohnya voucher salon, spa, belanja, hotel, atau restoran.
ADVERTISEMENT
Bila akan menghadiahkan kado berupa voucher, berikan sebelum hari H dalam map atau amplop khusus. Hal ini untuk menghindari voucher yang bentuknya tipis tercecer atau terbuang.

3. Logam Mulia

Logam mulia merupakan kado pernikahan yang tak lekang oleh zaman. Nilainya yang terus bertambah serta mudah diperjualbelikan menjadi keunggulan kado ini.
Sesuaikan kadar emas dengan bujet yang disediakan. Saat ini tersedia pilihan kado logam mulia dengan berbagai tema acara dan ukuran gramasinya.

4. Peralatan Dapur dan Makan

Pernikahan artinya memulai lembaran baru hidup berumahtangga. Salah satu hal yang paling dibutuhkan adalah peralatan dapur dan makan.
Kado ini pastinya sangat bermanfaat bagi pengantin. Pilih satu set dengan warna netral dan senada agar bisa dikombinasikan dengan warna perlengkapan lainnya.

5. Album dan Bingkai Foto

Pernikahan merupakan momen berkesan yang terjadi dalam hidup. Umumnya, dokumentasi peristiwa sakral ini pun disimpan secara khusus.
ADVERTISEMENT
Kado pernikahan dapat berupa album atau bingkai cantik untuk foto pernikahan pengantin. Sesuaikan model album dan bingkai dengan kepribadian penerimanya.
Demikian lima rekomendasi kado pernikahan sebagai referensi. Meskipun sebagian besar pengantin lebih memilih uang, tetapi kado berupa barang belum ditinggalkan sama sekali. (DK)