Konten dari Pengguna

6 Camilan Makanan Ringan Lebaran yang Gurih-gurih Asin

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Mei 2022 15:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cemilan Lebaran. (Foto: Hans by https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Cemilan Lebaran. (Foto: Hans by https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
Warisan kuliner negeri Indonesia sangat kaya ragam, salah satunya kue dan cemilan tradisional. Nah, kue dan cemilan ini bisa menjadi salah satu referensi menu makanan di hari Lebaran. Memasak berbagai sajian makanan sudah menjadi tradisi dalam masyarakat kita apabila mengadakan suatu acara, khususnya di hari Lebaran. Tidak jarang pula kita melihat aneka kue dan baik yang tradisional maupun modern ditata dalam suatu baki atau nampan di meja jamuan. Artikel kali ini akan merangkum 6 cemilan makanan ringan Lebaran yang gurih-gurih asin. Harapannya hari Lebaran kamu menjadi lebih ramai dengan aneka cemilan berikut.
ADVERTISEMENT

Inspirasi Cemilan Hari Lebaran yang Gurih Asih

Cemilan Lebaran. (Foto: jarmoluk by https://pixabay.com)
Istilah “cemilan” mengacu pada makanan kecil atau ringan yang tidak mengenyangkan, tetapi bisa meramaikan suasana keluarga. Dikutip dari buku 45 Resep Camilan Manis & Gurih yang ditulis oleh Raditrini (2015), biasanya cemilan juga dihidangkan sebagai pengantar minum teh atau kopi sebagai sajian tamu. Bagi kamu yang bingung dengan menu cemilan enak, berikut adalah olahan makanan ringan Lebaran yang dapat disajikan untuk keluarga dan tamu:

1. Keripik Bawang

Salah satu cemilan populer yang mempersatukan keluarga adalah keriping bawang. Cemilan ini terbuat dari tepung terigu, tepung sagu, dan tentunya bawang merah dan bawang putih. Rasa khas dari kedua bawang ini pastinya meninggalkan rasa gurih-gurih asin di lidah.

2. Kacang Telur

Olahan kacang telur menjadi salah satu pilihan cemilan yang tidak boleh terlewatkan. Kacang telur memiliki tekstur yang empuk, tetapi memiliki cita rasa gurih dan asin.
ADVERTISEMENT

3. Lanting

Pernahkah kamu mencoba lanting? Jajanan khas Kebumen ini terbuat dari singkong, yang kemudian diberi bumbu beragam rempah hingga rasanya gurih dan asih.

4. Stick Keju

Selain keriping bawang, ada juga stick keju yang berbentuk seperti tongkat dan memiliki rasa gurih asin. Berbeda dengan keripik bawang, rasa gurih asin stick keju dihasilkan dari penambahan keju, mentega, dan telur.

5. Kastengel

Kastengel dapat menjadi salah satu cemilan pilihan bagi pecinta keju. Kastengel merupakan kue kering yang memiliki adonan utama berupa terigu, telur, margarin, dan parutan keju.

6. Sus Kering

Biasanya sus identik dengan kelembutannya dan vla yang meleleh. Namun, sus kering berbeda karena memiliki bentuk yang unik dan cita rasanya lebih gurih karena diberi parutan keju di dalamnya.
Sudah pasti dijamin enak, keenam olahan makanan ringan Lebaran di atas wajib menjadi bagian dari menu yang dihidangkan di rumah kamu. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba! (CHL)
ADVERTISEMENT