6 Rekomendasi Pusat Oleh-Oleh Purwokerto Paling Lengkap

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
7 Juli 2022 18:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi oleh-oleh dari Purwokerto. Foto: unsplash.com/mufidpwt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi oleh-oleh dari Purwokerto. Foto: unsplash.com/mufidpwt
ADVERTISEMENT
Saat jalan-jalan ke luar kota tak lengkap rasanya jika tidak membawa oleh-oleh. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas maupun sesuatu yang menarik yang bisa dijadikan buah tangan. Salah satunya dari Ibukota Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah Purworejo. Nah, jika kamu sedang mencari pusat oleh-oleh Purworejo yang lengkap, simak informasinya di bawah ini.
ADVERTISEMENT

6 Rekomendasi Pusat Oleh-Oleh Purwokerto Paling Lengkap

1. Pratista Harsa

Tempat pertama untuk mencari oleh-oleh yang lengkap di Purwokerto adalah Prasita Harsa. Pusat oleh-oleh yang terdiri dari dua lantai ini menyediakan berbagai oleh-oleh mulai dari gethuk, brownies, kue tradisional, dan lainnya.
Tak hanya buah tangan saja, tempat ini juga menyediakan nasi goreng, bakso, bubur kacang hijau, bubur ketan, ayam goreng, gudek, dan masih banyak lagi.
Lokasi dari Prasita Harsa berada di Jalan Jenderal Soedirman Selatan samping Alun-alun Purwokerto.

2. Pusat Oleh-Oleh Asli Ny. Sutrisno

Jika kamu mencari makanan ringan maupun jajanan tradisional, Pusat Oleh-Oleh Asli Ny. Sutrisno adalah jawabanyanya. Meskipun terlihat kecil jika dilihat dari luar, namun tempat ini menyediakan berbagai makanan mulai dari getuk goreng, keripik singkong, klanting, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Lokasinya sendiri berada di Jalan Situmpur No. 85, Karang Bawang, Purwokerto.

3. Toko Oleh-Oleh Mirasa

Salah satu pusat oleh-oleh terlengkap di Purwokerto dan sudah ada sejak tahun 1985 menawarkan berbagai aneka makanan dan cemilan, mulai dari getok goreng, kacang goreng asin, kue manco, enting-enting dan lainnya.
Lokasi dari oleh-oleh Mirasa adalah Jalan Soepardjo Rustam, Sokaraja Kulon, Purwokerto.
Ilustrasi batik khas Banyumasan. Foto: unsplash.com/mahmur_marganti

4. Batik Mruyung

Oleh-oleh tidak melulu makanan. Salah satu pusat oleh-oleh Purwokerto adalah Batik Mruyung. Tempat ini menyediakan motif batik khas Banyumasan dan cindramata khas Purwokerto.
Batik Mrayung berada di Jalan Mruyung, Sudagaran, Purwokerto

5. Getuk Goreng Asli Haji Tohirin

Berdiri sejak tahun 1918 dan menjadi tempat oleh-oleh tertua di Purwokerto, Getuk Goreng Asli Haji Tohirin menjadi tempat wajib saat mencari oleh-oleh. Sesuai namanya, tempat ini menawarkan getuk goreng khas Sokaraja.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 365 Hari Keliling Nusantara karya Dian Kristiani (2019:144), getuk goreng merupakan makanan tradisional yang berbahan dasar singkong. Awalnya, getuk ini dibuat secara tidak sengaja oleh pedagang getuk bernama Sanpirngad yang kebingungan karena getuknya banyak yang tidak laku. Kemudian, dia mencoba menggoreng getuknya agar bisa lebih awet dan bisa dijual lagi. Ternyata malah laku keras dan menjadi cemilan khas Sokaraja.
Getuk goreng dari tempat ini memiliki cita rasa yang manis, gurih, namun tetap empuk. Tak heran jika tempat ini selalu ramai pengunjung.
Getuk Goreng Asli Haji Tohirin berlokasi di Jalan Jenderal Soedirman No.151, Dusun II, Sokaraja Tengah, Kecamatan Sokaraja.

6. Jenang Jaket Pertama

Purworejo terkenal akan jenang yang manis dan legit. Salah satu tempat oleh-oleh jenang yang terkenal adalah Jenang Jaket Pertama. Seperti namanya, tempat ini menjual beragam jenis jenang, mulai dari jenang jaket, jenang dodo, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Lokasinya sendiri berada di Jalan PKK No.600, Mersi, Purwokerto.
Nah, itu dia 6 rekomendasi pusat oleh-oleh Purwokerto. Tempat manakah yang akan kamu tuju?(MZM)