Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.5
22 Ramadhan 1446 HSabtu, 22 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
7 Rekomendasi TWS Terbaik dan Murah yang Cocok untuk Perjalanan Mudik Lebaran
21 Maret 2025 19:55 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam beberapa tahun terakhir, True Wireless Stereo atau TWS menjadi perangkat audio yang banyak digemari. Ada banyak orang yang mencari rekomendasi TWS terbaik dan murah yang cocok untuk perjalanan mudik.
ADVERTISEMENT
Perjalanan mudik bisa memakan waktu yang lama. Dengan adanya TWS, para pemudik jadi bisa mendapatkan hiburan di sepanjang perjalanan.
Rekomendasi TWS Terbaik dan Murah untuk Mudik Lebaran
Dikutip dari buku Buku Ajar Pengantar Teknologi Informasi oleh Dwi Hastuti, dkk. (2024) TWS merupakan teknologi audio nirkabel atau tanpa kabel. TWS menggunakan teknologi Bluetooth untuk menghubungkan ke perangkat elektronik seperti gawai, tablet, hingga laptop.
Ada banyak sekali TWS yang beredar, mulai dari harga puluhan ribu sampai jutaan rupiah. Namun tidak semua TWS memiliki kualitas suara bagus dan nyaman untuk digunakan.
Maka dari itu, rekomendasi TWS terbaik dan murah diperlukan untuk digunakan selama perjalanan mudik Lebaran yakni:
1. Anker Soundcore R50i
Rekomendasi TWS pertama adalah Anker Soundcore R50i. TWS ini menawarkan suara dengan bass yang kuat. Sehingga cocok digunakan untuk yang gemar musik seperti EDM hingga dangdut.
ADVERTISEMENT
Terlebih, adanya eartips atau penutup lubang telinga yang ada di ujung TWS ini membuat semakin maksimal dalam meredam suara luar.
Anker Soundcore R50i terbilang cukup awet yang dapat bertahan 10 jam dalam sekali pengisian dan bisa diisi ulang dengan casing yang ada. Anker Soundcore R50i memiliki harga yang cukup bersaing, yakni Rp185 ribu.
2. Soundpeats T3 Pro
TWS lainnya yang patut dipertimbangan untuk menemani perjalanan mudik Lebaran adalah Soundpeats T3 Pro. TWS dengan driver 12 mm menghasilkan kualitas audio yang jernih dan bass dalam.
Soundpeats T3 Pro juga memiliki fitur AI Call Noise Reduction untuk mengurangi kebisingan sekitar saat melakukan panggilan telepon. Untuk daya tahannya, TWS ini dapat bertahan sampai 7 jam dan dapat diisi ulang hingga 28 jam lewat casing yang disediakan. Agar bisa mendapatkan TWS ini, cukup merogoh kocek Rp219 ribu.
ADVERTISEMENT
3. Moondrop Space Travel
Jika menyukai TWS dengan desain unik, bisa memilih Moondrop Space Travel. Meskipun memiliki desain menarik, TWS yang satu menghasilkan suara berkualitas berkat ukuran driver sampai 13 mm.
Moondrop Space Travel juga memiliki fitur Active Noise Cancelling (ANC) yang memiliki kemampuan mengurangi hingga menghilangkan suara bising dari lingkungan sekitar. Moondrop Space Travel dapat dibeli dengan rentang harga Rp350-400 ribu.
4. Soundcore R50i NC
Jika Moondrop Space Travel dirasa cukup mahal, bisa memilih Soundcore R50i NC. TWS yang satu ini juga memiliki fitur ANC untuk mengurangi hingga menghilangkan suara bising dari lingkungan sekitar.
Daya tahan dari Soundcore R50i NC terbilang cukup lama, yakni 10 jam untuk satu kali pengisian dan dapat diperpanjang sampai 45 jam lewat casing yang tersedia. Harga Soundcore R50i NC sekitar Rp285 ribu.
ADVERTISEMENT
5. EarFun Air 2
Jika memiliki dana di atas Rp500 ribu, bisa memilih EarFun Air 2 dalam menemani perjalanan mudik Lebaran 2025. TWS ini memiliki fitur Hi-Res LDAC untuk bisa menikmati musik dengan kualitas tinggi.
Selain itu, EarFun Air 2 memiliki 4-mic ANC untuk mengurangi hingga menghilangkan suara bising secara maksimal. TWS ini juga sudah bersertifikasi IPX7 alias tahan air.
6. Samsung Galaxy Buds FE
Bagi pengguna gawai Samsung, Samsung Galaxy Buds FE menjadi pilihan yang paling tepat. TWS ini juga mampu mengeluarkan suara yang sangat bagus dan fitur ANC untuk menemani perjalanan pulang kampung. Harga dari Samsung Galaxy Buds FE mulai dari Rp650-700 ribu.
7. EarFun Free Pro 3
Rekomendasi TWS terbaik dan murah terakhir ada EarFun Free Pro 3. TWS dengan Advanced Qualcomm QCC3072 SoC membuat suara yang dihasilkan terdengar jernih dan lebih nyata.
ADVERTISEMENT
TWS ini dilengkapi QuietSmart 2.0 Hybrid Active Noise Cancellation up to 43dB untuk komunikasi yang lebih jernih dan nyaman. EarFun Free Pro 3 cocok digunakan untuk bermain game karena memiliki potensi sangat rendah.
EarFun Free Pro 3memiliki harga Rp800 ribu. Meskipun harganya cukup mahal, kualitas yang dihasilkan akan memuaskan dan membuat perjalanan mudik Lebaran tak terasa lama.
Itulah rekomendasi TWS terbaik dan harga murah. TWS mana yang akan dipilih untuk menemani perjalanan mudik Lebaran 2025?(MZM)