Konten dari Pengguna

7 Soal UTS IPAS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

Berita Terkini
Penulis kumparan
6 September 2023 17:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Soal UTS IPAS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka              Sumber Unsplash/Annie Spratt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Soal UTS IPAS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka Sumber Unsplash/Annie Spratt
ADVERTISEMENT
Siswa kelas 4 akan menghadapi Ujian Tengah Semester (UTS) untuk semester 1. Siswa dapat mengerjakan soal UTS IPAS kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka untuk mempersiapkan diri.
ADVERTISEMENT
IPAS merupakan singkatan dari Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial. IPAS adalah ilmu pengetahuan yang mengkaji tentang makhluk hidup dan benda mati di alam semesta, serta interaksinya.

7 Soal UTS IPAS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka Lengkap dengan Jawaban

Ilustrasi Soal UTS IPAS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka Sumber Unsplash/Andrew Ebrahim
IPAS merupakan mata pelajaran yang ada pada struktur Kurikulum Merdeka. Berdasarkan buku Kumpulan Soal Ulangan Harian dan Pembahasan Kelas 4, Mohammad Jauhar (2020:5), berikut ini adalah 7 soal UTS IPAS kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka beserta jawabannya.
1. Dendeng balado berasal dari daerah...
A. Sumatra Barat.
B. Sumatra Utara.
C. Sumatra Selatan.
D. Jawa Barat.
Kunci Jawaban: A.
2. Permainan tradisional yang dimainkan dua kelompok adalah...
A. gobak sodor.
B. congklak.
ADVERTISEMENT
C. egrang.
D. dakon.
Kunci Jawaban: A.
3. Semua sisi bangun panjang, lebar, dan tingginya sama disebut...
A. tabung.
B. kerucut.
C. kubus.
D. balok.
Kunci Jawaban: C.
4. Bunyi tidak dapat merambat di...
A. benda padat.
B. benda cair.
C. benda gas.
D. ruang hampa udara.
Kunci Jawaban: D.
5. Cara menjalin kebersamaan dalam keberagaman budaya kita adalah...
A. lebih mengunggulkan salah satu budaya.
B. tidak menghadiri undangan dari salah satu tetangga.
C. saling menghormati perbedaan budaya.
D. tidak terima budaya kita ditiru oleh bangsa lain.
Kunci Jawaban: C.
6. Gema terjadi karena bunyi dipantulkan oleh...
A. dinding yang jaraknya jauh dari sumber bunyi.
B. sumber bunyi.
C. telinga.
ADVERTISEMENT
D. bentuk benda.
Kunci Jawaban: A.
7. Motif bentuk bunga mawar yang melingkar, bintang ataupun bentuk lainnya pada batik Yogyakarta dinamakan...
A. ceplok.
B. geometris.
C. nongeometris.
D. kawung.
Kunci Jawaban: A.
Demikian 7 soal UTS IPAS kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka. Tujuan mata pelajaran IPAS dalam Kurikulum Merdeka adalah untuk mengembangkan minat, dan rasa ingin tahu siswa. (DK)