Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
8 Contoh Shodaqoh Jariyah Beserta Keistimewaannya
7 Juni 2021 20:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Shodaqoh jariyah merupakan salah satu amalan baik bagi umat muslim yang akan mendapatkan ganjaran baik berupa pahala berlipat dan terus mengalir tanpa terputus dari Allah SWT.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Sedekah Mengubah Nasib: Membuka Jalan Rezeki dengan Banyak Memberi, Aditya Akbar Hakim, 2021, tidak sedikit masyarakat yang mengira bahwa bentuk dari shodaqoh jariyah hanyalah berdasarkan pada materi saja atau mungkin harta kekayaan yang dimiliki oleh seseorang. Padahal, itu kurang tepat. Untuk melakukan shodaqoh jariyah tidak melulu hanya dengan penggunaan harta saja. Banyak hal lain yang bisa bernilai sebagai shodaqoh jariyah.
Contoh Shodaqoh Jariyah
Kalau ada yang merasa kurang jelas tentang apa saja contoh shodaqoh jariyah selain harta, baiknya simak baik-baik ulasan berikut ini!
1. Mewakafkan tanah
Wakaf tanah bisa untuk dipergunakan sebagai lahan makam, sekolah, atau masjid. Dengan begitu akan bermanfaat untuk banyak orang.
2. Membangun Musholla/Masjid
Saat kita membangun masjid atau musholla lalu digunakan oleh masyarakat untuk beribadah, walaupun orang yang membangunnya sudah meninggal, pahala untuk orang yang membangun akan terus mengalir.
ADVERTISEMENT
3. Membangun rumah untuk musafir
Manusia yang baik adalah manusia yang paling bermanfaat untuk orang lain. Saat kita menyediakan tempat bagi orang-orang tersebut, bahkan meskipun kita sudah meninggal, amalan kita masih tetap berbuah pahala.
4. Menulis sebuah buku yang bermanfaat
Menulis sebuah buku yang bermanfaat, berisi pengetahuan, apalagi berisi hikmah dan pelajaran yang bisa meningkatkan ketakwaan seseorang kepada Allah SWT, bisa menjadi sedekah jariyah yang pahalanya tidak akan terputus hingga hari kiamat.
5. Mengajarkan ilmu dan pengetahuan
Menyebarkan ilmu yang bermanfaat juga sebuah sedekah jariyah yang pahalanya tidak akan pernah putus walaupun orang tersebut sudah meninggal dunia.
6. Membangun Panti Asuhan
Salah satu contoh sedekah jariyah yaitu menyantuni anak yatim dan membangunkan rumah atau panti asuhan untuk mereka.
ADVERTISEMENT
7. Mewariskan Al-Quran
Bila ada orang yang memberikan atau mewakafkan Al quran, maka setiap ada orang lain yang membacanya, maka selama itu pula pahalanya akan tetap mengalir secara terus menerus meskipun dirinya sudah meninggal.
8. Membantu orang lain di saat sehat
Shodaqoh jariyah yang dilakukan ketika sehat pun bisa memberikan keistimewaan. Shodaqoh tidak akan pernah membuat kita menjadi miskin atau kehilangan harta. Justru sebaliknya, setiap harta yang dikeluarkan akan berbalik menjadi rezeki lain yang lebih luas lagi diberikan oleh Allah SWT.
Semoga dengan ulasan beberapa contoh shodaqoh jariyah ini, bisa membawa kita untuk selalu ikhlas mengharapkan ridha Allah SWT. (DNR)