Konten dari Pengguna

Akselerasi: Pengertian dan Rumusnya dalam Ilmu Fisika

Berita Terkini
Penulis kumparan
18 November 2022 20:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Perubahan kecepatan tiap satuan waktu disebut akselerasi, sumber foto (Bao Menglong) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perubahan kecepatan tiap satuan waktu disebut akselerasi, sumber foto (Bao Menglong) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pengertian perubahan kecepatan tiap satuan waktu disebut dengan percepatan atau akselerasi. Akselerasi disebut juga dengan besaran vektor yang mempunyai nilai dan arah. Akselerasi digolongkan menjadi dua jenis, yakni akselerasi positif dan akselerasi negatif. Jika akselerasi berkurang, maka arah percepatan bertolak belakang dengan arah kecepatan. Suatu kondisi bisa dikatakan percepatan jika arah percepatan searah dengan arah kecepatan. Dengan kata lain, percepatan dikatakan negatif jika kecepatan benda berkurang dalam waktu tertentu (perlambatan).
ADVERTISEMENT
Sedangkan percepatan positif terjadi saat kecepatan benda tersebut mengalami peningkatan dalam waktu tertentu (percepatan). Agar semakin paham, simak pengertian dan rumus akselerasi di artikel ini.

Pengertian Percepatan

Mengutip buku Dasar-dasar Biomekanika Olahraga oleh David Siahaan, dkk (2020), percepatan adalah suatu perubahan dari kecepatan partikel terhadap waktu, sehingga bisa dinilai lebih cepat atau lebih lambat.
Ilustrasi Perubahan kecepatan tiap satuan waktu disebut akselerasi, sumber foto (Daniel Eledut) by unsplash.com
Suatu benda bisa mengalami percepatan karena adanya gaya yang bekerja pada benda tersebut. Hal ini sesuai dengan penjelasan dalam rumus hukum kedua Newton yang menyatakan bahwa jika kecepatan suatu benda konstan, maka benda tersebut tidak dipercepat. Percepatan bisa terjadi saat kecepatan sebuah benda mengalami perubahan.
Seperti yang diketahui, tidak mudah menemukan benda yang mampu bergerak dengan percepatan konstan dalam kehidupan sehari-hari. Suatu benda yang bergerak umumnya mempunyai percepatan yang berubah-ubah. Itulah mengapa kita tidak bisa mengkalkulasi percepatan secara akurat. Adapun yang hanya bisa kita hitung adalah percepatan rata-rata serta percepatan sesaat dari benda tersebut.
ADVERTISEMENT

Rumus Akselerasi

Rumus akselerasi dalam ilmu fisika yaitu:
Percepatan = perubahan kecepatan : perubahan waktu
ɑ = Δv/Δt
Keterangan:
ɑ: Percepatan rata-rata
Δv: perubahan kecepatan
Δt: selisih waktu akhir dan waktu awal
Percepatan bisa dikatakan positif atau negatif sesuai dengan hasil perhitungannya. Percepatan bersifat positif jika kecepatan benda bertambah dalam waktu tertentu. Sedangkan percepatan bersifat negatif jika kecepatannya semakin berkurang dalam waktu tertentu.
Usai menyimak pemaparan di atas, bisa disimpulkan bahwa penambahan kecepatan tiap-tiap satu satuan waktu dinamakan dengan percepatan. Adapun contoh percepatan dalam kehidupan sehari-hari yaitu gerak sepeda motor yang melaju di jalanan yang menurun. (DLA)