Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.1
Konten dari Pengguna
Alasan Benua Amerika Sering disebut sebagai Benua Merah
25 September 2022 19:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tahukah kamu mengapa Benua Amerika sering disebut sebagai Benua Merah? Benua Amerika sering disebut sebagai Benua Merah, hal ini disebabkan oleh suku Indian yang dikenal memiliki kulit berwarna merah. Simak penjelasannya di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Selintas tentang Suku Indian, Penduduk Asli Benua Amerika
Benua Amerika sering disebut sebagai Benua Merah karena suku aslinya, yakni suku Indian. Muhjam Kamza dan Teuku Kusnafizal (2021: 2) dalam bukunya yang berjudul Sejarah Kuno Bangsa Amerika pun menjelaskan hal yang sama, yakni hamparan benua Amerika yang begitu luas pada masa awalnya telah dihuni oleh suku Indian yang merupakan penduduk asli benua tersebut. Menurut para ahli arkeologi, suku-suku Indian merupakan masyarakat urban (pendatang) dari Asia rumpun Mongoloid.
Proses perpindahan tersebut diperkirakan berlangsung sejak 20.000 sampai dengan 25.000 tahun yang lalu. Rumpun Mongoloid berpindah ke Amerika dengan cara menyeberangi selat Bering yang menuju Alaska. Kemudian, menyebar ke selatan.
Seiring dengan waktu, suku Indian pun mulai tersebar di berbagai wilayah Benua Amerika. Suku-suku tersebut, antara lain:
ADVERTISEMENT
Namun, bangsa Eropa pun datang menemukan benua Amerika. Bangsa Eropa menginginkan bahwa wilayahnya dapat menjadi pemukiman kedua. Hal inilah yang memicu terjadinya beragam konflik antara penduduk asli Amerika dengan bangsa Eropa.
Suku Indian, penduduk asli Amerika pun semakin berkurang saat imigran kulit putih berdatangan. Populasi suku Indian pun semakin berkurang karena terjadinya penyebaran penyakit cacar, pembantaian, perbudakan, dan perang.
Pada abad ke-19, pemerintah Amerika Serikat dan Kanada melakukan pencabutan secara resmi atas hak sebagian besar Suku Indian atas tanah serta kedaulatan mereka. Suku Indian pun ditempatkan di wilayah tertentu yang kini disebut sebagai Reservasi Indian.
Setelah menyimak uraian di atas, sudah jelas bahwa Benua Amerika disebut juga Benua Merah karena penduduk aslinya, yakni suku Indian memiliki kulit berwarna merah. Kita juga sudah mengetahui selintas tentang suku asli Amerika, Indian. Semoga uraian ini dapat menambah wawasan kita, ya! (AA)
ADVERTISEMENT