Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Alasan Mengapa Manusia Disebut Makhluk Sosial
29 September 2024 17:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Manusia diciptakan sebagai makhluk individu sekaligus makhluk sosial. Sebagai makhluk individu, manusia memiliki identitas yang unik, hak dan tanggung jawab, serta kehendak bebas. Namun, mengapa manusia disebut makhluk sosial?
ADVERTISEMENT
Hal ini tentu tak bisa dilepas dari keadaan manusia yang tidak dapat hidup sendiri. Manusia pasti akan membutuhkan manusia lain untuk berinteraksi dan memenuhi kebutuhan hidupnya.
Mengapa Manusia Disebut Makhluk Sosial? Berikut Ini Jawabannya!
Mengapa manusia disebut makhluk sosial? Manusia sebagai makhluk sosial artinya manusia membutuhkan manusia lain untuk bersosialisasi atau berinteraksi dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
Menurut buku Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SMP Kelas VII, M. Nursa'ban, dkk. (2021: 28), manusia sebagai makhluk sosial tidak dapat memenuhi kebutuhannya sendiri dan membutuhkan bantuan orang lain. Manusia memiliki keterbatasan sumber daya sehingga saling bergantung satu sama lainnya untuk memenuhi kebutuhannya.
Manusia membutuhkan kebersamaan dalam kehidupannya. Semua itu adalah dalam rangka saling memberi dan saling mengambil manfaat. Misalnya, saat berada di pasar untuk berbelanja makanan atau kebutuhan lainnya, sebagai pembeli harus berinteraksi dengan penjual untuk mendapat sebuah kesepakatan.
ADVERTISEMENT
Aristoteles mengkatagorikan manusia ke dalam “Zoon Politicon” yang berarti manusia adalah makhluk yang ingin selalu bergaul dan berkumpul. Jadi manusia adalah makhluk yang bermasyarakat. Oleh karena sifat suka bergaul dan bermasyarakat itulah manusia dikenal sebagai makhluk sosial.
Hal ini sesuai dengan pernyataan “Manusia baru bisa dikatakan sebagai manusia yang sebenarnya, jika berada dalam masyarakat”. Dalam bermasyarakat, manusia melakukan komunikasi, sosialisasi dan interaksi dengan masyarakat lainnya.
Sebagai makhluk sosial, manusia memiliki dua keinginan, yakni:
Selain itu, terdapat juga ciri-ciri bahwa manusia adalah makhluk sosial. Berikut ini beberapa di antaranya.
ADVERTISEMENT
Dari penjelasan di atas dapat diketahui jawaban pertanyaan mengapa manusia disebut makhluk sosial. Sudah menjadi hakikat manusia untuk membutuhkan orang lain dalam seluruh aspek hidupnya. Oleh karena itu manusia disebut sebagai makhluk sosial. (SASH)