Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Alasan Mengapa Pemberian Vaksin Termasuk Imunisasi Aktif Buatan
14 Januari 2024 17:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Imunisasi adalah upaya untuk meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit. Imunisasi ini dibagi menjadi dua, yaitu imunisasi aktif dan imunisasi pasif. Mengapa pemberian vaksin termasuk imunisasi aktif buatan?
ADVERTISEMENT
Imunisasi aktif adalah kodisi tubuh yang membentuk imunitasnya sendiri dengan cara memasukkan vaksin ke dalam tubuhnya. Sehingga vaksin dapat merangsang produksi antibodi sendiri.
Mengapa Pemberian Vaksin Termasuk Imunisasi Aktif Buatan?
Dikutip dari buku Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap, Eva Yusnita Nasution (2020: 1), pemerintah mewajibkan setiap orang melakukan imunisasi dalam rangka melindungi yang bersangkutan dan masyarakat sekitarnya dari penyakit menular.
Apalagi pada masa Covid-19 yang lalu, masyarakat diwajibkan untuk melakukan vaksinasi. Mengapa pemberian vaksin termasuk imunisasi aktif buatan?
Hal ini dikarenakan tubuh tidak pernah terpapar virus, tetapi diberikan vaksin yang akan membuat tubuh membentuk antibodi spesifik setelah mengenali komponen dalam vaksin yang mirip dengan virus/bakteri.
Sehingga vaksin merupakan produk biologi yang terdiri bakteri/virus yang mati, dilemahkan, atau sebagian proteinnya. Komponen dalam vaksin tersebut memberikan identitas vaksin/bakteri tertentu, sehingga tubuh dapat mengenalinya tanpa menimbulkan penyakit.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, tubuh akan membentuk antibodi dan terus mengingatnya, agar suatu hari nanti bila seseorang terpapar oleh virus/bakteri yang sesungguhnya, tubuh sudah lebih dahulu mengenalnya dan mampu melawannya karena telah terbentuk antibodi.
Vaksinasi adalah program pemberian vaksin, sehingga hal inilah yang disebut proses imunisasi secara aktif-buatan. Vaksin merupakan produk buatan, namun akan menimbulkan pembentukan kekebalan tubuh secara aktif.
Pentingnya Imunisasi pada Anak
Dikutip dari laman diskominfo.kaltimprov.go.id, imunisasi itu penting dilakukan terutama pada anak-anak. Imunisasi sangat diperlukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan memberikan perlindungan terhadap penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi, seperti campak, rubella, difteri, tetanus, dan kanker leher rahim.
Fase anak adalah fase penting karena pada tahapan ini terjadi proses tumbuh kembang, sehingga apabila ada masalah kesehatan pada anak akan sangat berpengaruh pada kualitas kesehatan dari manusia menjadi dewasa.
ADVERTISEMENT
Beberapa jenis penyakit memerlukan imunisasi lanjutan untuk memperpanjang masa daya lindungnya, dan perlindungan tambahan ini diberikan ketika anak berusia sekolah. Sehingga mampu membentuk antibodi yang bagus.
Demikian uraian jawaban mengapa pemberian vaksin disebut imunisasi aktif buatan. Hal ini dikarenakan vaksin merupakan produk biologi untuk membentuk antibodi alami. (Umi)