Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Antonim Polemik, Pengertian, dan Contoh Kalimatnya dalam Bahasa Indonesia
19 Desember 2022 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah ujian atau tes tertulis seringkali terdapat sejumlah pertanyaam terkait wawasan kebahasaan seseorang, tepatnya ialah wawasan terhadap pengetahuan Bahasa Indonesia . Pertanyaan yang muncul misalnya tentang antonim. Apakah antonim polemik? Simak dalam pembahasan berikut.
ADVERTISEMENT
Antonim Polemik dalam Bahasa Indonesia
Inilah antonim polemik, arti kata, dan contoh penggunaan kalimat polemik yang perlu untuk diketahui.
Mengutip buku Pasti Lulus Tes Seleksi TNI-Polri karya Arvin Mahardika, Tri Prasetyo dan Karina Rahma (186:2015), Polemik bermakna perdebatan mengenai suatu masalah yang dikemukakan secara terbuka di media massa.
Untuk mengetahui antonim dari kata “polemik”, sebelumnya Anda harus mengetahui arti dari opsi atau pilihan jawaban berikut:
A. Kontroversi: perdebatan; persengketaan; pertentangan
B. Rukun: bantu-membantu; bersehati; berseiya; bersekata; bersepakat; persatuan dan damai
C. Sempurna: utuh dan lengkap segalanya (tidak bercacat dan bercela); lengkap dan komplit; selesai dengan sebaik-baiknya
D. Bertengkar: berbantah; bercekcok
E. Debat: pembahasan dan pertukaran pendapat mengenai suatu hal dengan saling memberi alasan untuk mempertahankan pendapat masing-masing.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, jawaban yang tepat adalah B. Rukun.
Arti kata polemik menurut KBBI artinya perdebatan mengenai suatu masalah yang dikemukakan secara terbuka dalam media massa.
Antonim polemik adalah rukun artinya dalam KBBI ialah baik, damai, tidak bertengkar, bersatu hati dan bersepakat. Sementara damai artinya menurut KBBI ialah keadaan tidak bermusuhan, sama seperti halnya tenang dan tenteram.
Jawaban yang paling tepat digunakan adalah rukun, dikarenakan kata tersebut menggambarkan arti kata yang sangat berlawananan dengan arti kata polemik.
Contoh Penggunaan Kata Polemik
Berikut adalah contoh penggunaan kata polemik yang dapat disimak agar lebih memahami arti kata dan penggunaan kata polemik:
ADVERTISEMENT
Demikian ulasan tentang antonim polemik, arti kata dan contoh kalimatnya. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat dalam membantu mencari tahu antonim polemik. (ANG)