Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Apa Beda Abnormal dan Upnormal dalam Bahasa Indonesia? Ini Jawabannya
26 Juli 2024 19:43 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Setelah mengetahui pengertiannya, masyarakat bisa memahami apa perbedaan kedua kata itu. Dengan begitu, masyarakat tidak akan salah dalam menggunakannya.
Apa Beda Abnormal dan Upnormal dalam Bahasa Indonesia?
Jika ingin mengetahui arti dan penulisan kata dalam bahasa Indonesia yang tepat, masyarakat bisa mencari kata tersebut di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). KBBI merupakan kamus bahasa resmi bahasa Indonesia yang menjadi acuan tertinggi bahasa Indonesia baku.
Saat ini, masyarakat bisa dengan mudah mengakses KBBI daring jika memiliki koneksi internet. Lantas, apa beda abnormal dan upnormal dalam bahasa Indonesia? Dikutip dari kbbi.kemdikbud.go.id, abnormal berarti tidak sesuai dengan keadaan yang biasa; mempunyai kelainan; tidak normal. Berikut contoh kalimatnya.
ADVERTISEMENT
Kata upnormal tidak ditemukan dalam KBBI sehingga kata ini termasuk kata tidak baku. Karena tidak ada dalam KBBI, arti upnormal juga tidak diketahui. Jadi, perbedaan kata abnormal dan upnormal adalah kata abnormal merupakan kata baku dalam bahasa Indonesia yang memiliki arti.
Abnormal dari Sisi Medis dan Psikologi
Pada dasarnya, abnormal berarti tidak normal. Kata abnormal digunakan untuk menjelaskan suatu kondisi dari sisi medis dan psikologis. Terdapat perbedaan makna dari kata abnormal yang digunakan dalam medis dan psikologi sebagai berikut.
1. Arti Abnormal dari Sisi Medis
Abnormal dari sisi medis diartikan sebagai suatu ketidaknormalan atau penyimpangan. Kata abnormal bisa dipadankan dengan berbagai kondisi atau istilah medis. Misalnya, pertumbuhan lesi atau pertumbuhan lain yang tidak normal bisa disebut sebagai abnormalitas kesehatan.
ADVERTISEMENT
2. Arti Abnormal dari Sisi Psikologi
Abnormal dari sisi psikologi mengacu pada beberapa makna seperti penyimpangan dari norma sosial, penyimpangan kesehatan mental, atau kegagalan berfungsi secara memadai. Abnormal dalam psikologi digunakan untuk menyebut sifat, pemikiran, atau perilaku yang jarang atau tidak biasa secara statistik.
Apa beda abnormal dan upnormal dalam bahasa Indonesia? Perbedaan kedua kata tersebut adalah abnormal merupakan kata baku dan memiliki makna, sedangkan upnormal bukan kata baku dan maknanya tidak diketahui. (KRIS)