Konten dari Pengguna

Apa Saja Isi Dapodik dalam Data Pendidikan Nasional?

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 Agustus 2022 17:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa Saja Isi Dapodik, sumber foto: (Ryan Jacobson) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Saja Isi Dapodik, sumber foto: (Ryan Jacobson) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Apa saja isi Dapodik dalam data pendidikan nasional? Dapodik adalah salah satu sistem yang digunakan sebagai database di satuan pendidikan dan dibangun oleh pemerintah. Fungsi dari Dapodik secara umum adalah menyajikan informasi kepada pengambil kebijakan untuk mendapatkan data-data yang dibutuhkan. Itulah mengapa, data yang diunggah ke Dapodik harus disajikan dengan baik dan update agar memudahkan banyak pihak untuk memberikan bantuan dalam meningkatkan kapasitas pendidikan. Agar semakin paham, simak pengertian dan isi dapodik di artikel ini.
ADVERTISEMENT

Pengertian Dapodik Pendidikan

Mengutip buku Indonesia Kuat dengan Merdeka Belajar oleh Suleman, dkk (2022), Dapodik atau data pokok pendidikan merupakan sumber data primer pendidikan di Indonesia.
Dapodik bukan sekadar digunakan sebagai data dasar untuk menyalurkan dana BOS, melainkan juga digunakan sebagai data untuk menyalurkan tunjangan profesi guru. Tidak hanya itu, dapodik juga bisa dijadikan sebagai dasar perencanaan untuk program-program pendidikan selanjutnya.
Ilustrasi Apa Saja Isi Dapodik, sumber foto: (Priscilla DU Preezz) by unsplash.com
Dapodik dapat menjadi cerminan kondisi sekolah, mulai dari potret satuan pendidikan, status peserta didik, jumlah peserta didik, data jumlah rombel yang sesuai standar, sarana prasarana, dan lain sebagainya.
Seluruh data tersebut bisa dijadikan sebagai data profil pendidikan yang disajikan dalam sistem rapor pendidikan. Pastinya, rapor pendidikan tersebut akan dituangkan ke dalam platform digital yang bisa diakses oleh bapak atau ibu guru.
ADVERTISEMENT

Isi Dapodik

Secara garis besar, Dapodik dimanfaatkan untuk menjaring seluruh data tentang informasi kelembagaan, data siswa, kurikulum sekolah, data guru dan karyawan, data sarana dan prasarana di setiap sekolah di Indonesia, bahkan sekolah-sekolah Indonesia yang berada di luar negeri.
Tidak hanya itu, Dapodik juga menyimpan tiga data yang menjadi syarat bagi calon mahasiswa penerima KIP Kuliah, yakni Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN).
Setelah menyimak penjelasan di atas, bisa disimpulkan bahwa para guru dan karyawan di sekolah dapat memperoleh informasi mengenai gambaran data pendidikan. Sedangkan pemerintah juga dapat mengetahui potret kualitas pendidikan berdasarkan data yang tersedia di Dapodik. (DLA)