Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Apa yang Dimaksud dengan Fakta pada Paragraf Persuasi? Ini Penjelasannya
3 Januari 2024 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apa yang dimaksud dengan fakta pada paragraf persuasi? Untuk bisa menjawab pertanyaan tersebut, sebaiknya pahami dulu apa yang dimaksud paragraf persuasi.
ADVERTISEMENT
Paragraf persuasi adalah suatu bagian dari tulisan. Tujuannya adalah untuk meyakinkan pembaca atau pendengar agar mengadopsi pandangan atau pendapat tertentu yang diungkapkan oleh penulis.
Apa yang Dimaksud dengan Fakta pada Paragraf Persuasi?
Terdapat ciri-ciri khusus dari paragraf persuasi yang bisa diamati. Mulai dari penggunaan bahasa yang persuasif, fakta atau bukti yang mendukung, logika yang kuat, hingga adanya elemen emosional untuk membangkitkan respon atau simpati.
Lantas, apa yang dimaksud dengan fakta pada paragraf persuasi? Fakta diartikan sebagai informasi atau data yang dapat diperiksa, diverifikasi, dan dianggap sebagai kebenaran yang dapat diakui oleh banyak orang.
Dalam paragraf persuasi, fakta digunakan untuk memberikan dasar yang kuat. Selain itu juga untuk meyakinkan dan mendukung argumen atau pendapat yang disampaikan dalam paragraf.
ADVERTISEMENT
Fakta adalah data penunjang yang diperlukan untuk memperkuat argumen penulis. Fakta sekaligus data penunjang diperlukan untuk memperkuat argumen penulis. Tanpa fakta yang kuat, tujuan teks persuasi untuk membujuk pembacanya bisa tidak terpenuhi.
Contoh Penggunaan Fakta pada Paragraf Persuasi
Berdasarkan buku Bahasa Indonesia untuk SMK Kelas X, Nani Darmayanti, (2007), paragraf persuasi dapat ditemukan dalam berbagai jenis tulisan. Mulai dari esai persuasif, artikel opini, pidato, atau jenis teks lainnya yang mencoba memengaruhi pembaca.
Berikut adalah salah satu contoh penggunaan fakta pada paragraf persuasi.
ADVERTISEMENT
Setelah memahami apa yang dimaksud dengan fakta pada paragraf persuasi, pastinya akan lebih mudah memaksimalkan fungsinya. Penggunaan fakta yang akurat menjadi elemen penting dalam membentuk persuasi yang kuat dan dapat dipercaya. (DNR)