Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Apakah Gaya Dapat Bernilai Nol? Inilah Penjelasannya
29 Agustus 2023 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam ilmu sains, gaya atau usaha merupakan salah satu materi yang harus dipahami dengan baik oleh siswa. Secara umum, materi tentang gaya berkaitan dengan Hukum Newton. Lantas, apakah gaya dapat bernilai nol?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan ini memang sering kali muncul di benak para siswa yang baru mendapatkan materi tentang Hukum Newton. Apalagi terdapat beberapa jenis Hukum Newton berbeda, yang mana setiap jenisnya memiliki karakteristik dan rumusnya masing-masing.
Oleh karena itulah, sangat penting bagi para siswa untuk memahami perbedaan tersebut. Tujuannya agar mereka bisa mengetahui sebenarnya gaya dalam ilmu sains bisa bernilai nol atau tidak.
Apakah Gaya Dapat Bernilai Nol?
Jadi, sebenarnya apakah gaya dapat bernilai nol? Mengutip dari buku Explore Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP/MTs Kelas VIII, Sadiman, Tristia Ningsih, Tri Cahyani, Bayu Sapta Hari, dan Nurul Qomariyah (hal 41), gaya dapat bernilai nol seperti yang dijelaskan dalam Hukum I Newton.
Gaya atau usaha nol sendiri merupakan gaya yang memiliki nilai sama dengan nol. Gaya ini dilakukan dengan adanya usaha yang arahnya tegak lurus dengan perpindahan benda. Adapun usaha nol bekerja dengan membentuk sudut 90 derajat terhadap perpindahan bendanya.
ADVERTISEMENT
Gaya bernilai nol akan ditandai dengan adanya gaya yang tidak melakukan usaha apapun. Meskipun hasilnya benda tersebut tetap mengalami perpindahan. Artinya, benda yang berpindah ini disebabkan oleh gaya lain yang juga bekerja pada benda tersebut.
Beberapa contoh gaya bernilai nol dalam Hukum Newton yang perlu dipahami oleh para siswa adalah sebagai berikut.
1. Siswa Mengangkat Buku
Contoh gaya bernilai nol yang pertama adalah ketika ada seorang siswa yang membawa dan mengangkat buku di tangan. Kemudian siswa tersebut bergerak dari titik awal ke titik akhir sejauh beberapa meter.
Dalam peristiwa yang satu ini, maka siswa tersebut telah melakukan usaha dengan nilai nol karena gaya yang ada pada tangan arahnya tegak lurus dengan arah perpindahan buku.
ADVERTISEMENT
2. Buku Didorong ke Arah Kanan
Contoh lain adalah ketika buku didorong ke arah kanan yang mengakibatkan buku tersebut berpindah ke kanan juga. Artinya, pada buku ini terjadi gaya yang arahnya ke bawah menuju pusat bumi. Dengan kata lain, usaha nol terjadi pada gaya berat bernilai nol.
Semoga penjelasan tentang apakah gaya dapat bernilai nol menurut ilmu fisika di atas dapat bermanfaat, ya. (Anne)