Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Apakah Tarawih Wajib? Ini Hukumnya dalam Islam
17 April 2023 17:35 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apakah tarawih wajib? Masih banyak umat Muslim yang mempertanyakan tentang hukum menunaikan amalan tersebut. Seperti yang diketahui, tarawih adalah ibadah sholat yang hanya bisa dikerjakan di bulan Ramadhan.
ADVERTISEMENT
Mengingat kesakralan dan keutamaannya, tidak sedikit orang yang menganggap bahwa tarawih adalah sholat yang harus dikerjakan. Adapun penjelasan mengenai hukum mengerjakan sholat tarawih akan dibahas lebih lanjut di artikel ini.
Apakah Tarawih Wajib?
Apakah tarawih wajib? Mengutip buku 30 Keutamaan Sholat Tarawih oleh Pena Kreativa (2021), sholat tarawih merupakan ibadah yang sangat dianjurkan di bulan Ramadhan bagi umat Islam . Sholat ini merupakan sholat malam yang sebaiknya dilakukan secara berjamaah sesudah sholat isya’ dan juga sebelum sholat witir.
Sholat ini mempunyai banyak keutamaan bagi setiap Muslim yang menunaikannya. Beberapa keutamaan tersebut di antaranya yaitu:
• Mendapat pengampunan dosa
• Mempererat ukhuwah islamiyah
• Meningkatkan ketaqwaan umat Muslim
• Memperoleh pahala yang besar
ADVERTISEMENT
• Mendapatkan kelancaran rezeki
• Sarana pembelajaran melalui khotbah usai sholat tarawih
• Sholat tarawih adalah sholat yang paling utama.
• Meningkatkan rasa kecintaan terhadap masjid
Jadi, apakah tarawih wajib? Para ulama bersepakat bahwa hukum sholat tarawih adalah sunnah muakkadah. Artinya, sunnah yang sangat penting untuk dilakukan dan tidak boleh ditinggalkan jika tanpa alasan.
Hal di atas mengacu pada dalil-dalil di dalam Al-Qur’an, hadits, dan kesepakatan jumhur ulama. Allah SWT berfirman:
“Dan pada sebagian malam hari, bertasbihlah kepada-Nya serta tambahan bagi ibadahmu. Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji.” (QS. Al-Isra: 79)
Melalui ayat tersebut, dapat diketahui bahwa Allah SWT menganjurkan Rasulullah SAW untuk menunaikan sholat malam sebagai bentuk tambahan ibadah. Dengan kata lain, perintah ini juga ditujukan bagi seluruh umat Muslim.
ADVERTISEMENT
Imam an-Nawawi rahimahullah berkata:
“Adapun hukum masalah sholat tarawih, maka sholat tarawih hukumnya sunnah dengan sepakat ulama.” (Al-Majmu’ Syarh Muhadzab)
Jadi, hukum sholat tarawih adalah sunnah muakkadah. Jika ditinggalkan, maka tidak mendapatkan dosa. Hanya saja, setiap Muslim sangat ditekankan untuk menunaikan sholat tersebut di bulan Ramadhan.
Sekarang, tentu kamu mengetahui apakah tarawih wajib atau tidak. Meskipun sholat tersebut tidak wajib, sebaiknya manfaatkan momen Ramadhan ini untuk memperbanyak pahala sekaligus mendekatkan diri kepada Allah SWT. (DLA)