Konten dari Pengguna

Apotek 24 Jam Terdekat di Jakarta yang Perlu Kamu Catat

Berita Terkini
Penulis kumparan
5 Juli 2022 17:36 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apotek 24 Jam Terdekat di Jakarta, Foto Pexels Alena Shekhovtcova
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apotek 24 Jam Terdekat di Jakarta, Foto Pexels Alena Shekhovtcova
ADVERTISEMENT
Kesehatan adalah kebutuhan utama yang diperlukan oleh setiap manusia. Tanpa kesehatan, manusia tidak dapat melakukan aktivitas sehari-hari sebagaimana semestinya. Ketika kesehatan kita terganggu, sebaiknya diatasi dengan cepat agar bisa lekas pulih seperti semula. Salah satu cara untuk mengatasi kesehatan yang terganggu adalah dengan pergi ke apotik untuk membeli obat. Sayangnya, tidak semua apotik di Jakarta buka 24 jam sehingga menghambat kita untuk segera membeli obat. Kali ini akan dibahas informasi terkait apotek 24 jam terdekat di Jakarta untuk membantumu ketika membutuhkan obat dalam waktu cepat.
ADVERTISEMENT

Apotek 24 Jam Terdekat di Jakarta

Apotek merupakan tujuan kita ketika ingin membeli obat. Mengapa demikian? Dikutip dari buku Manajemen dan Pelayanan Kefarmasian di Apotek oleh Titien Siwi Hartayu (2020:74), apotik merupakan satu-satunya tempat untuk mendapatkan obat yang dapat dipertanggungjawabkan kemanfaatan dan keamanannya secara ilmiah.
Dari penjelasan di atas dapat diketahui bahwa peran apotik di kehidupan sehari-hari sangatlah penting. Oleh sebab itu, dibutuhkan apotek yang buka 24 jam jika sewaktu-waktu kita membutuhkan obat. Untuk membantumu mencari info tersebut terutama bila kamu tinggal di Jakarta, berikut apotik yang buka 24 jam terdekat di Jakarta:

1. Apotek 24 Jam di Jakarta Pusat

a. K-24 Raden Saleh: Jl. Raden Saleh Raya No. 39
b. Apotek 24 Jam Sawah Besar: Jl. Sukarjo Wiryopranoto No. 57
ADVERTISEMENT
c. Kimia Farma Senen: Jl. Senen Raya No. 66
d. Kimia Farma Benhil: Jl. Bendungan Hilir no.60
e. Apotek Roxy Biak: Jl. Biak No. 39
Ilustrasi Apotek 24 Jam Terdekat di Jakarta, Foto Pexels Anna Shvets

2. Apotek 24 Jam di Jakarta Timur

a. K-24 Cililitan Besar: Jl. Cililitan Besar No.72
b. K-24 Matraman: Jl. Matraman Raya No. 36
c. K-24 Rawamangun: Jl. Balai Pustaka No. 16
d. K-24 Bambu Apus: Jl. Bambu Apus Raya No. 4
e. K-24 Cipinang Jaya: Jl. Cipinang Jaraya Raya No.9

3. Apotek 24 Jam di Jakarta Barat

a. K-24 Tanjung Duren: Jl. Tanjung Duren Raya No. 431 B
b. Kimia Farma Pos Pengumben: Jl. Raya Pos Pengumben Blok I No. 11
c. Apotek Roxy Mangga Besar: Jl. Raya Mangga Besar No. 87
d. Apotek Guci Mas Farma: Jl. Taman Palem Lestari No. 7
ADVERTISEMENT

4. Apotek 24 Jam di Jakarta Selatan

a. K-24 Pasming: Jl. Raya Ragunan No.10
b. K-24 Bangka: Jl. Bangka Raya No. 40D
c. K-24 Tebet: Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 71
d. K-24 Pondok Pinang: Jl. Ciputat Raya No. 17C
e. K-24 Cikajang: Jl. Cikajang No. 23

5. Apotek 24 Jam di Jakarta Utara

a. K-24 Rawabadak: Jl. Alur Laut No. 3
b. K-24 Sunter: Jl. Danau Sunter Utara No. 5
c. Apotek Roxy Pademangan: Jl. Pademangan III No. 50
d. Apotek RS Pluit: Jl. Pluit Selatan Raya No. 2
e. K-24 Kelapa Gading: Jl. Boulevard Raya Blok PA 11 No. 06
Demikian informasi terkait apotek 24 jam terdekat di DKI Jakarta. Semoga dapat membantu. (LOV)