Konten dari Pengguna

Arti Al Nasr Ayat 2 beserta Tafsirnya dalam Agama Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
17 Maret 2024 17:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Al Nasr ayat 2 artinya. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Zehra Nur  Peltek
zoom-in-whitePerbesar
Al Nasr ayat 2 artinya. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Zehra Nur Peltek
ADVERTISEMENT
Al-Qur'n adalah sumber utama ajaran Islam memaparkan ayat-ayat yang indah dan mengandung makna yang luas, salah satunya pada Surah Al Nasr. Terkhusus Al Nasr ayat 2 artinya sangat dalam dan bermakna untuk umat muslim.
ADVERTISEMENT
Ayat ini memberikan gambaran tentang peristiwa yang terjadi setelah kemenangan kaum Muslim dalam Perang Fathul Makkah. Dengan banyaknya orang yang berdatangan untuk bergabung ke Islam.

Tafsir Surah Al Nasr Ayat 2 Artinya untuk Muslim

Al Nasr ayat 2 artinya. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/GR Stocks
Al Nasr ayat 2 artinya "Dan kamu lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong”. Ayat ini diungkapkan oleh para ahli tafsir, merupakan kemenangan kaum Muslim dalam Fathul Makkah membuka jalan bagi penyebaran Islam dengan lebih luas dan terbuka, dikutip dari buku Al Qur'an Hadis Madrasah Ibtidaiyah Kelas 3, Dr. H. Ahmad Syatibi, MA , Dra. Hj. Iis Maisyatul M, (2019).
Sebelumnya, dakwah Islam di Makkah diwarnai dengan banyak rintangan dan tantangan. Orang-orang yang masuk Islam umumnya melakukannya secara diam-diam karena tekanan dan persekusi dari pihak non-Muslim.
ADVERTISEMENT
Namun, setelah kemenangan tersebut, terjadi perubahan dalam pola masuk Islam. Banyak orang Arab dari berbagai daerah mulai masuk Islam secara terang-terangan dan dengan jumlah yang besar.
Di antaranya datang "berbondong-bondong," menandakan bahwa dakwah Islam semakin meluas dan diterima oleh masyarakat dengan lebih luas. Kemenangan ini bukan hanya sekadar kemenangan politik, tetapi juga kemenangan yang membuktikan kebenaran ajaran Islam.
Tafsir dari ayat ini menyoroti beberapa poin penting. Pertama, masuknya orang-orang ke dalam agama Allah dengan berbondong-bondong menandakan keberhasilan dakwah Islam yang semakin meluas.
Kedua, pola masuk Islam secara sembunyi-sembunyi sebelumnya mencerminkan kondisi sulit dan berat yang dihadapi oleh umat Islam di Makkah. Namun, kemenangan ini mengubahnya, memberikan keberanian kepada orang-orang untuk memeluk Islam tanpa takut.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, Surah Al Nasr ayat 2 bukan hanya memberikan gambaran tentang peristiwa sejarah, tetapi juga mengandung pesan-pesan dalam konteks dakwah dan penyebaran Islam.
Jadi, Al Nasr ayat 2 artinya "Dan kamu lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong". Sebagai umat Islam, tentu harus ikut dalam menyebarkan nilai-nilai Islam dan membawa kebaikan kepada manusia, sesuai dengan tuntunan Allah Swt. dan Rasul. (RIZ)