Konten dari Pengguna

Arti Bacaan Rabbana Atina Min Ladunka Rahmatan Wahayyi' Lana Min Amrina Rasyada

Berita Terkini
Penulis kumparan
13 Mei 2023 18:51 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi arti Surat Al-Kahfi ayat 10: rabbana atina min ladunka rahmatan wahayyi' lana min amrina rasyada. Foto: Unsplash/Masjid Pogung Dalangan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi arti Surat Al-Kahfi ayat 10: rabbana atina min ladunka rahmatan wahayyi' lana min amrina rasyada. Foto: Unsplash/Masjid Pogung Dalangan
ADVERTISEMENT
Al-Quran adalah kitab yang Allah SWT turunkan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai petunjuk bagi manusia agar tidak jatuh dalam jurang kemusyrikan. Misalnya saja dalam Surat Al-Kahfi ayat 10 dengan bacaan rabbana atina min ladunka rahmatan wahayyi' lana min amrina rasyada.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, apa arti dan makna yang terkandung dalam ayat ini sehingga dianggap sebagai permohonan untuk memohon rahmat dan petunjuk?

Arti Rabbana Atina Min Ladunka Rahmatan Wahayyi' Lana Min Amrina Rasyada

Ilustrasi arti Surat Al-Kahfi ayat 10: rabbana atina min ladunka rahmatan wahayyi' lana min amrina rasyada. Foto: Unsplash/Mufid Majnun
Surat Al-Kahfi adalah surat ke-18 yang terdiri dari 110 ayat dan termasuk ke dalam surat Makkiyah. Surat yang memiliki arti penghuni gua ini diambil dari certa yang ada dalam ayat 9 sampai dengan 26 tentang beberapa orang pemuda ashabul kahfi yang tidur dalam gua selama 300 tahun untuk lari dari persekusi raja Dikyanus karena menolak menyembah berhala.
Adapun bacaan dari Surat Al-Kahfi ayat 10 dan artinya yakni:
رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا
Rabbana atina min ladunka rahmataw wahayyi' lana min amrina rasyada
ADVERTISEMENT
Artinya: "Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami." (QS. Al-Kahfi: 10)
Dikutip dari buku Tafsir Ibnu Katsir Jilid 5 oleh Dr. ’Abdullah bin Muhammad bin ‘Abdurrahman bin Ishaq Alu Syaikh (2006), pada ayat tersebut, Allah SWT menceritakan tentang para pemuda yang melarikan diri dengan membawa agamanya agar agama mereka selamat dari gangguan kaum­nya yang pasti akan memfitnah mereka.
Mereka lari memisahkan diri dari kaumnya, lalu berlindung di dalam gua yang berada di suatu bukit, sebagai tempat persembunyian mereka agar kaumnya tidak tahu keberadaan mereka. Ketika hendak memasuki gua itu, mereka memohon kepada Allah agar rahmat dan kelembutan-Nya dilimpahkan kepada diri mereka.
ADVERTISEMENT
Mereka mengucapkan doa:
رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً
Rabbana atina min ladunka rahmataw
Artinya: “Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi­Mu.
Yakni anugerahkanlah kepada kami dari sisi-Mu rahmat yang dengannya Engkau merahmati kami dan menyembunyikan kami dari kaum kami.
وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا
wahayyi' lana min amrina rasyada
Artinya: “dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini).”
Maksudnya, berikanlah kami petunjuk ke jalan yang lurus dalam urusan kami ini. Dengan kata lain, dapat disebutkan bahwa jadikanlah bagi akibat urusan kami ini jalan yang lurus.
Demikianlah penjelasan tentang arti dari Surat Al-Kahfi ayat 10 dengan bacaan rabbana atina min ladunka rahmatan wahayyi' lana min amrina rasyada. Semoga dengan mengetahui dan mengamalkan doa tersebut kala diterpa kesulitan, Allah SWT memberikan rahmat dan petunjuk agar permasalahan segera terselesaikan.(MZM)
ADVERTISEMENT