Konten dari Pengguna

Arti Berkonsultasi di KBBI dan Manfaat Konsultasi dengan Dokter

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Agustus 2024 17:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Arti Berkonsultasi. Sumber: Pexels/Cottonbro
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Arti Berkonsultasi. Sumber: Pexels/Cottonbro
ADVERTISEMENT
Bahasa Indonesia memiliki banyak kata. Salah satu kata yang kerap digunakan adalah berkonsultasi. Arti berkonsultasi adalah meminta pertimbangan atau meminta nasihat.
ADVERTISEMENT
Misalnya adalah berkonsultasi dengan ahli (dosen, dokter, dan sebagainya). Kegiatan berkonsultasi ini dapat dilakukan oleh dua orang ataupun lebih.

Arti Berkonsultasi dalam KBBI

Ilustrasi Arti Berkonsultasi. Sumber: Pexels/Cottonbro
Masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing dengan istilah berkonsultasi. Sebab, kata tersebut kerap kali digunakan dalam tulisan maupun percakapan. Lantas apa arti berkonsultasi dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)?
Dikutip dari situs kbbi.kemdikbud.go.id, berkonsultasi artinya adalah bertukar pikiran atau meminta pertimbangan dalam memutuskan sesuatu (tentang usaha dagang dan sebagainya). Masih dalam situs yang sama, arti lain berkonsultasi yaitu meminta nasihat (tentang kesehatan, pendidikan, dan sebagainya).

Manfaat Berkonsultasi dengan Dokter

Ilustrasi Arti Berkonsultasi. Sumber: Pexels/Mart Production
Berkonsultasi dilakukan untuk meminta pertibangan atau nasihat. Biasanya berkonsultasi dilakukan kepada ahlinya contohnya adalah berkonsultasi dengan dokter.
Konsultasi kepada dokter dilakukan sebagai langkah awal untuk mengetahui kondisi kesehatan secara umum. Berkonsultasi kepada dokter memiliki tujuan untuk pencegahan, pemantauan, rekomendasi tindakan medis, dan juga mendapatkan pengobatan.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa saja manfaat berkonsultasi kepada dokter? Adapun manfaatnya sebagai berikut.

1. Mencegah Terkena Penyakit Tertentu

Manfaat melakukan konsultasi kepada dokter yang pertama adalah dapat mencegah terkena penyakit. Aktivitas sehari-hari yang sangat padat terkadang menjadi alasan seseorang untuk tidak memperhatikan kesehatan.
Saat merasakan sakit, biasanya orang tersebut baru berkonsultasi pada dokter. Setelah itu, baru sadar bahwa di tubuhnya terdapat penyakit. Oleh karena itu, berkonsultasi kepada dokter secara berkala sangat penting untuk dilakukan. Hal itu agar penyakit dapat dideteksi sejak awal.

2. Keluhan Kesehatan Dapat Diatasi

Manfaat berkonsultasi ke dokter selanjutnya adalah dapat mendeteksi dan mengatasi seluruh keluhan kesehatan. Jika tidak berkonsultasi, maka bisa saja penyakit timbul dan sulit untuk disembuhkan.

3. Dapat Memberikan Informasi Seputar Gaya Hidup

Manfaat lain dari berkonsultasi kepada dokter adalah bisa mendapatkan informasi mengenai gaya hidup sehat. Setiap orang membutuhkan gaya hidup sehat yang berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
Hal itu karena aktivitas setiap orang berbeda. Jika melakukan konsultasi kepada dokter, seseorang bisa mengetahui pola atau gaya hidup sehat apa yang cocok untuk diaplikasikan setiap harinya.
Jadi, dalam KBBI arti berkonsultasi adalah bertukar pikiran atau meminta pertimbangan dalam memutuskan sesuatu (tentang usaha dagang dan sebagainya). Semoga membantu ya. (FAR)