Konten dari Pengguna

Arti Salat Menurut Istilah dan Bahasa dalam Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Desember 2022 18:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Arti Salat Menurut Istilah         Sumber www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Arti Salat Menurut Istilah Sumber www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
Salat adalah ibadah yang diperintahkan dalam Al-Quran. Apa arti salat menurut istilah? Simak pengertiannya menurut istilah dan bahasa dalam Islam berikut ini.
ADVERTISEMENT
Hukum salat lima waktu adalah wajib bagi umat Islam. Menurut Abu Hanifah, Malik, dan Imam Syafi'i, "Bahwa orang yang meninggalkan salat lima waktu digolongkan fasik dan ia diharuskan bertobat. Bahkan dihukum ta'zir dan dipenjarakan sampai ia mau salat".

Arti Salat Menurut Istilah dan Bahasa

Arti Salat Menurut Istilah Sumber www.unsplash.com
Salat berasal dari kata dalam bahasa Arab yang memiliki arti menurut bahasa, istilah syara', istilah fikih, ahli ma'rifah (pengetahuan yang dalam tentang Tuhan), dan ahli hakikat. Dihimpun dari buku Pedoman dan Tuntunan Shalat Lengkap yang disusun oleh Abdul Kadir Nuhuyanan (2002:19), berikut adalah arti salat menurut istilah dan bahasa.
Arti Salat Menurut Bahasa
Kata salat dalam pengertian bahasa Arab berarti 'doa', sebagaimana tertera dalam firman Allah SWT di surah At-Taubah:103,
ADVERTISEMENT
وَصَلِّ عَلَيْهِمْۗ اِنَّ صَلٰوتَكَ سَكَنٌ لَّهُمْۗ
...Wa shalli 'alaihim inna shalaataka sakanullahum...
Arti Salat Menurut Istilah
Istilah Syara'. Menurut istilah syara', shalat ialah ibadah dalam bentuk perkataan dan perbuatan tertentu dengan menghadirkan hati secara ikhlas dan khusyu, dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam menurut syarat dan rukun yang telah ditentukan syara'.
Arti Salat Menurut Istilah dan Bahasa Sumber www.unsplash.com
Istilah Fikih. Diambil dari buku Mengungkap Rahasia Shalat Para Nabi yang disusun oleh Syamsuddin Noor (2009:131), pengertian salat secara fiqhiyyah (fikih) adalah perkataan-perkataan dan perbuatan yang diawali dengan takbiratul ihram (membaca takbir) dan diakhiri dengan salam dengan syarat-syarat yang telah ditentukan.
ADVERTISEMENT
Ahli Ma'rifah. Pengertian salat menurut ahli ma'rifah adalah berharap kepada Allah dengan sepenuh jiwa dan segala kekhusyukan di hadapan-Nya, berikhlas hati kepada-Nya, serta menghadirkan hati dalam berzikir, berdoa, dan memuji-Nya.
ADVERTISEMENT
Ahli Hakikat. Pengertian shalat menurut ahli hakikat adalah menghadapkan hati kepada Allah dalam bentuk mendatangkan rasa takut kepada-Nya serta menumbuhkan dalam jiwa perasaan mengagungkan akan kebesaran-Nya dan kesempurnaan kekuasaan-Nya.
ADVERTISEMENT
Arti salat menurut istilah dan bahasa memiliki nilai lahir batin yang terwujud dalam bentuk indah dan mengandung falsafah hidup bagi manusia. Dengan demikian, salat akan mencegah dari perbuatan maksiat atau kemungkaran, dan mendorong perilaku gemar berbuat kebajikan.(DK)