Konten dari Pengguna

Arti, Sinonim, dan Antonim Fragmen sesuai KBBI

Berita Terkini
Penulis kumparan
17 April 2023 20:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Antonim Fragmen. (Foto: felix_w by https://pixabay.com/id/)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Antonim Fragmen. (Foto: felix_w by https://pixabay.com/id/)
ADVERTISEMENT
Fragmen merupakan cerita atau petikan cerita, lakon yang dipentaskan baik di atas panggung maupun di depan kelas. Adapun fragmen juga sering disebut juga sebagai pementasan teater dengan durasi yang singkat. Apa antonim fragmen?
ADVERTISEMENT
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti fragmen adalah cuplikan atau petikan (sebuah cerita, lakon, dan sebagainya); bagian atau pecahan sesuatu. Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai lawan kata fragmen sebagai cuplikan cerita dan juga pecahan sesuatu.

Apa Antonim Fragmen dalam Bahasa Indonesia?

Ilustrasi Antonim Fragmen. (Foto: Ri_Ya by https://pixabay.com/id/)
Dikutip dari buku Siswa Seni Budaya SMP/MTs Kelas 7 (2021: 166), fragmen dijelaskan sebagai petikan, bagian dan atau pecahan dari sebuah drama atau cerita. Oleh karena itu, fragmen sering disebut dengan drama pendek karena merupakan bagian dari drama atau cerita utama yang lebih lengkap dan panjang.
Fragmen biasanya mengambil bagian yang penting dari drama atau cerita. Misalnya, pementasan fragmen dari dongeng Andhe Andhe Lumut, Bawang Merah Bawang Putih, atau bagian tertentu dari dongeng Dewi Nawang Wulan.
ADVERTISEMENT
Setelah memahami arti fragmen sebagai cerita yang dipentaskan, arti antonim atau lawan kata juga penting untuk dipahami. Antonim merupakan sebuah konsep yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Indonesia untuk membantu siswa mengerti kata yang saling berlawanan. Pengetahuan mengenai antonim dapat membantu peserta didik dalam percakapan atau menulis.
Berikut adalah antonim fragmen lengkap dengan penjelasannya menurut KBBI:
Sementara sinonim fragmen adalah adegan, babak, bagian, cuplikan, episode , kutipan, nukilan, dan pecahan. Penggunaan antonim dan sinonim dalam komunikasi atau tulis-menulis akan membuat kata yang digunakan beragam. Pastinya kata yang dipakai tidak itu-itu saja.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai antonim fragmen. Semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)