Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Bacaan Al Insan 22 Arab, Latin, dan Terjemahan yang Benar
29 Oktober 2021 16:46 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Surat Al Insan 22 Arab merupakan salah satu ayat yang penting untuk dipahami oleh umat muslim. Surat Al Insan merupakan surat ke-76 dalam Al-Qur’an dan terdiri dari 31 ayat. Surat ini dinamakan Al-Insan yang artinya Manusia karena diambil dari kata yang ada pada ayat pertama.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Tafsir Al-Quranul Majid An-Nur Jilid 4 oleh Hasbi ash-Shiddieqy, surat ini termasuk golongan surat Madaniyah dan diturunkan sesudah sudat Ar-Rahman.
Jika dikorelasikan dengan surat terdahulunya, Al-Qiyamah menjelaskan tentang balasan yang akan dialami oleh orang-orang yang berbuat maksiat di hari kiamat. Adapun pada Surat Al Insan dijelaskan tentang nikmatnya berada di surga dengan segala kesenangan yang ditawarkannya. Kenikmatan ini hanya dapat diperoleh oleh mereka yang taat dan berbuat baik selama di dunia.
Bacaan Al Insan 22 Arab, Latin, dan Terjemahan
Inilah bacaan Al Insan 22 Arab, latin, dan terjemahan yang perlu dipahami oleh umat muslim:
Inna hāżā kāna lakum jazā`aw wa kāna sa'yukum masykụrā
Artinya: “Sesungguhnya ini adalah balasan untukmu, dan usahamu adalah disyukuri (diberi balasan).”
ADVERTISEMENT
Tafsir Al Insan 22 Arab
Ayat ini telah banyak ditafsirkan oleh para ulama’ maupun akademisi muslim. Salah satu tafsir yang Surat Al Insan 22 yang dapat dipahami yaitu sebagai berikut:
Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Universitas Islam Madinah : Segala kenikmatan bagi para penghuni surga ini merupakan balasan atas keimanan dan ketaatan mereka kepada Allah dalam keadaan senang maupun susah dan perjuangan mereka di dunia; sehingga mereka layak menerima syukur atas usaha, pengorbanan, dan kesabaran mereka. Sungguh begitu besar balasan dan begitu indah syukur bagi mereka!
Dari pemaparan bacaan di atas, dapat diketahui bahwa berbuat baik di dunia tidak akan membuat rugi selama hal tersebut dijalani dengan ikhlas dan mengharap ridha Allah. Sebab, balasan dari perbuatan baik tersebut adalah surga yang memberi banyak kenikmatan untuk umat yang bertakwa.
ADVERTISEMENT
(DLA)