Bacaan Doa Kesembuhan Penyakit dalam Islam yang Bisa Diamalkan

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
4 Agustus 2021 14:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Doa kesembuhan penyakit dalam islam. Sumber: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Doa kesembuhan penyakit dalam islam. Sumber: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Dalam ajaran Islam, saat menjenguk keluarga atau kerabat yang sedang sakit, kita wajib membaca doa untuk kesembuhan penyakit. Adapaun bacaan doa kesembuhan penyakit dalam Islam cukup beragam. Anda bisa membaca salah satu di antaranya yang paling Anda hafal.
ADVERTISEMENT
Dengan meminta kesembuhan kepada Allah SWT, maka keimanan dan ketakwaan kita juga akan meningkat. Sakit adalah ujian yang diberikan oleh Allah SWT kepada para hamba-Nya untuk menguji kesabaran mereka. Ikhtiar yang dilakukan selama menjalani pengobatan adalah salah satu bentuk kesabaran seorang hamba agar bisa sembuh.

Bacaan Doa Kesembuhan Penyakit dalam Islam yang Bisa Diamalkan

Doa kesembuhan penyakit dalam islam. Sumber: pixabay.com
Berikut adalah beberapa bacaan doa kesembuhan penyakit dalam islam yang bisa diamalkan oleh setiap muslim yang dikutip dari buku Mutiara Doa Para Nabi dan Rasul dari Al-Quran dan Hadis karya Ahmad Suhendra (2015).
Doa Pertama
رَبَّهُۥٓ أَنِّى مَسَّنِيَ الضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ الرّٰحِمِينَ
Rabbahuu annii massaniyadh-dhurru wa angta ar-hamur-raahimiin
Artinya, “Ya Tuhanku, sesungguhnya aku telah ditimpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua yang penyayang.”
ADVERTISEMENT
Doa Kedua
أَذْهِبْ الْبَاسَ رَبَّ النَّاسِ وَاشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا
Adzhibil ba’sa allahumma rabban naasi wasyfii anta syaafi laa syifaa’a illa syifaa’uka syifaa’an laa yughaadiru saqaman
Artinya, “Hlangkanlah rasa sakit Ya Allah Rabb manusia, sembuhkanlah, sesungguhnya Engkau Dzat yang Maha Menyembuhkan, tidak ada kesembuhan melainkan kesembuhan dari-Mu, yaitu kesembuhan yanh tidak menyisakan rasa sakit.”
Doa Ketiga
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ البَرَصِ ، وَالجُنُونِ ، والجُذَامِ ، وَسَيِّيءِ الأسْقَامِ
Allahumma inni audzubika minal-barashi, wal-junuuni, wal-judzami, wa min sayyiil-asqaam
Artinya,”Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari penyakit kulit, gila, lepra, dan dari segala penyakit buruk (mengerikan) lainnya.”
Doa Keempat
أَسْأَلُ اللهَ العَظِيْمَ رَبَ العَرْشِ العَظِيْمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
ADVERTISEMENT
As’alullaahal azhiima rabbal ‘arsyil ‘azhiimi an yassfiyaka
Artinya, “Aku memohon kepada Allah yang Agung, Tuhan arasy yang megah agar menyembuhkanmu.”
(Anne)