Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Bacaan Doa Mengusir Cicak dan Cara Agar Tidak Lagi Berkeliaran di Rumah
17 Januari 2023 17:36 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cicak adalah hewan melata yang banyak ditemui di langit-langit rumah. Dalam agama Islam, cicak memiliki kisah tersendiri yang berdampak buruk. Sehingga, mengusirnya adalah cara yang bisa dilakukan. Membaca doa mengusir cicak merupakan salah satu cara yang bisa digunakan.
ADVERTISEMENT
Selain berdoa, terdapat beberapa cara untuk mengusir cicak secara alami agar tidak berkeliaran di langit-langit rumah. Pasalnya, cicak membawa bakteri seperti salmonella yang menyebabkan keracunan. Selain itu, kotoran cecak bisa berbahaya karena kontaminasi dari serangga pembawa penyakit yang biasa mereka makan.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut bacaan doa untuk mengusir cicak dan cara agar tidak lagi berkeliaran di rumah secara alami tanpa menggunakan racun.
Baca Juga: (Bacaan Doa Mengusir Setan yang Mengganggu Bayi)
Bacaan Doa Mengusir Cicak dan Cara Agar Tidak Lagi Berkeliaran di Rumah
Doa adalah komunikasi antara manusia dengan Tuhan yang Maha Esa. Dengan doa, manusia memohon sesuatu agar, seperti perlindungan dari makhluk lainnya, misalnya dari cicak langit-lagit rumah.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa bacaan doa yang dapat dibaca untuk mengusir cicak dari rumah, misalnya saja dalam Surat Al-Isra ayat 44:
تُسَبِّحُ لَهُ ٱلسَّمَٰوَٰتُ ٱلسَّبْعُ وَٱلْأَرْضُ وَمَن فِيهِنَّ ۚ وَإِن مِّن شَىْءٍ إِلَّا يُسَبِّحُ بِحَمْدِهِۦ وَلَٰكِن لَّا تَفْقَهُونَ تَسْبِيحَهُمْ ۗ إِنَّهُۥ كَانَ حَلِيمًا غَفُورًا
Tusabbiḥu lahus-samāwātus-sab'u wal-arḍu wa man fīhinn, wa im min syai`in illā yusabbiḥu biḥamdihī wa lākil lā tafqahụna tasbīḥahum, innahụ kāna ḥalīman gafụrā.
Artinya: “Langit yang tujuh, bumi dan semua yang ada di dalamnya bertasbih kepada Allah. Dan tak ada suatupun melainkan bertasbih dengan memuji-Nya, tetapi kamu sekalian tidak mengerti tasbih mereka. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penyantun lagi Maha Pengampun.” (QS. Al-Isra: 44)
Selain doa di atas, terdapat juga doa untuk mengusir dari rumah yang berasal dari buku Kitab Doa-Doa Bagi yang Sudah Berkeluarga karya Siti Nur Aidah (2021), yakni:
ADVERTISEMENT
أُعِيذُكما بكلِماتِ اللهِ التَّامَّةِ، مِن كلِّ شيطانٍ وهامَّةٍ، ومِن كلِّ عينٍ لامَّةٍ
U’iidzukuma bikalimaatillahit taammah, min kulli syaithaanin wa haamah wa min kulli ‘ainin laamah
“Aku meminta perlindungan untuk kalian dengan kalimat Allah yang sempurna, dari gangguan setan dan racun, dan gangguan ‘ain yang buruk”. (HR. Abu Daud no. 4737, Ibnu Hibban no.1012)
Cara Mengusir Cicak dari Rumah
Selain dengan doa, kita juga perlu berusaha agar cicak tidak lagi berada di langit-langit rumah dan mengganggu lagi, di antaranya:
Menaruh Bawang
Bawang memiliki aroma yang tajam dan khas dan tidak disukai oleh cicak. Cara untuk menggunakannya adalah letakkan potongan bawang di sudut-sudut yang banyak dilewati dan menjadi persembunyian cicak.
Cairan Merica
Cairan merica dipercaya dapat mengusir cicak dalam rumah. Cara menggunakannya adalah larutan bubuk merica dalam air dan semprotkan ke arah cicak. Cicak akan merasa tidak nyaman dan akan langsung pergi dari rumah.
ADVERTISEMENT
Cangkang Telur
Bau dari cangkang telur yang telah direbus seperti belerang dan tidak disukai oleh cicak. Cara menggunakannya adalah taruh di dalam tisu dan letakkan di tempat persembunyian atau ventilasi rumah yang menjadi tempat cicak masuk.
Demikianlah bacaan doa untuk mengusir cicak beserta cara agar tidak berkeliaran lagi di rumah. Semoga informasi di atas bermanfaat dan tidak menghadirkan hal-hal yang tidak diinginkan.(MZM)