Konten dari Pengguna

Bacaan Doa Selamat Perjalanan agar Umat Islam Selamat Sampai Tujuan

Berita Terkini
Penulis kumparan
13 Juni 2024 18:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Doa Selamat Perjalanan. Sumber: Pexels/Aamirnazir
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Doa Selamat Perjalanan. Sumber: Pexels/Aamirnazir
ADVERTISEMENT
Umat Islam dianjurkan untuk berdoa ketika ingin melakukan sesuatu. Termasuk ketika ingin bepergian. Terdapat beberapa doa selamat perjalanan yang dapat dibaca sebelum bepergian.
ADVERTISEMENT
Doa dipanjatkan agar agar mendapatkan perlindungan dari Allah Swt. Oleh sebab itu, umat Islam wajib mengetahui dan menghafal doa-doa selamat perjalanan.

Doa Selamat Perjalanan dan Artinya

Dalam agama Islam, ada banyak doa yang dapat dipanjatkan. Doa dipanjatkan agar mendapatkan berkah dan rida dari Allah Swt. Selain itu, doa dipanjatkan untuk meminta perlindungan dari-Nya.
Salah satu doa yang harus dihafal adalah doa bepergian atau doa selamat dalam perjalanan. Adapun doa selamat perjalanan sebagai berikut.

1. Doa Naik Kendaraan

Latin: Allaahu akbar, Allaahu akbar, Allaahu akbar, subhaanal-ladzii sakhkhara lanaa hadzaa wa maa kunnaa lahuu muqriniin. Wa innaa ilaa Rabbinaa lamun-qalibuun.
Allaahumma innaa nas-aluka fii safarinaa haadzal-birra wat-taqwaa, wa minal-'amali maa tardhaa. Allaahumma hawwin 'alaynaa safaranaa hadzaa wathwi 'annaa bu'dahu.
ADVERTISEMENT
Allaahumma antash-shaahibu fis-safari, wal-khaliifatu fil-ahli, Allaahumma innii a'uudzubika min wa'tsaa-is-safari, wa kaabatil-man-zhari, wa suu-'il-munqalabi fil-maali wal-ahli.
Artinya: "Allah Mahabesar, Allah Mahabesar, Allah Mahabesar. Mahasuci Tuhan yang menundukkan kendaraan ini untuk kami, sedang sebelumnya kami tidak mampu. Dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami (di hari kiamat).
Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kebaikan dan takwa dalam bepergian ini, kami mohon perbuatan yang meridhakan-Mu. Ya Allah, permudahlah perjalanan kami ini, dan dekatkan jaraknya bagi kami.
Ya Allah, Engkaulah teman dalam bepergian dan yang mengurusi keluarga (yang ditinggal). Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kelelahan dalam bepergian, pemandangan yang menyedihkan dan perubahan yang buruk dalam harta dan keluarga." (HR Muslim).

2. Doa Perjalanan Jauh

Latin: Allaahumma antash shaahibu fissafari wal khaliifati fii fil safarinaa ahli. Allaahummashhabnaa wakhlufnaa fii ahlinaa. Allaahumma innii a'uudzu bika min wa'tsaais safari wa ka'aabatil munqalabi wa minal hauri ba'dal kauni wa min da'watil mazhluumi wa min suu'il manzhari fil ahli wal maal
ADVERTISEMENT
Artinya: "Ya Allah, Engkau adalah Teman dalam perjalanan, dan Pengganti di dalam keluarga. Ya Allah, sertailah kami dalam perjalanan kami, dan gantilah kami dalam keluarga kami. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari beratnya perjalanan, dan kesedihan saat kembali, serta dari kekafiran setelah iman, dan dari doa orang yang dizalimi, dari keburukan pemandangan dalam keluarga dan harta." (HR Tirmidzi).

3. Doa Bepergian

Mengutip buku Ensiklopedia Doa Anak Muslim, TIM Gema Insani (2023), berikut doa bepergian.
Latin: Allaahumma ‘innii ‘a’uudzu bika min wa’tsaa’is safar, waka’aabatil munqalabi, walhauri ba’dal kauri, wa da’watil mazhluumi
Artinya: “Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesulitan perjalanan, rasa gundah dan sedih kekurangan setelah kelebihan juga doa orang yang dizalimi”. (HR Abu Daud)
ADVERTISEMENT
Itu tadi adalah beberapa doa selamat perjalanan yang dapat dibaca oleh umat muslim ketika akan bepergian. Semoga dapat membantu ya. (FAR)