news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Bacaan Doa untuk Orang yang Ingin Menikah dalam Agama Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
30 Desember 2021 15:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi doa untuk orang yang ingin menikah. Foto: freepik.com/master1305
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi doa untuk orang yang ingin menikah. Foto: freepik.com/master1305
ADVERTISEMENT
Pernikahan merupakan ibadah yang sangat dianjurkan Raulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, pasalanya menikah dapat menyempurnakan separuh agama. Secara terperinci, agama Islam telah mengajari para umatnya tentang pernikahan, tak terkecuali doa-doa yang dipanjatkan. Misalnya doa untuk orang yang ingin menikah.
ADVERTISEMENT

Doa untuk Orang yang Ingin Menikah

Dalam agama Islam, menikah merupakan ibadah yang sangat dianjurkan, selama orang tersebut sudah matang secara finansial maupun emosional. Menikah juga merupakan bentuk ketaatan seorang umat kepada Allah SWT. Sebab, dengan menikah dapat meredam perbuatan zina.
Adapun doa yang dapat dipanjatkan untuk orang yang ingin menikah sebagai mana dikutip dari buku 0 Langkah Menuju Nikah karya Ahmad Masrul (2016).
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْرٍ
Baarakallahu laka wa baaraka ‘alaika wa jama’a bainakuma fi khayrin
Artinya, “Semoga Allah memberkahimu ketika bahagia dan ketika susah, serta mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.” (HR. Abu Daud, no. 2130)
ADVERTISEMENT
اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ مِنْ خَيْرِهَا وَخَيْرِ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ
Allaahumma innii as’aluka khairahaa wa khaira maa jabaltahaa ‘alaihi, wa a’uudzubika min syarrihaa wa syarri maa jabaltahaa ‘alaihi
Artinya, “Ya Allah, aku memohon kebaikannya dan kebaikan tabiatnya yang ia bawa. Dan aku berlindung dari kejelekannya dan kejelekan tabiat yang ia bawa.” (HR. Abu Daud, no. 2160)
Ilustrasi doa untuk orang yang akan menikah. Foto: freepik.com/odua
بِسْمِ اللهِ، اَللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا.
Bismillah, allahumma jannibnaasy syaithoona wa jannibisy syaithoona maa rozaqtanaa
Artinya, “Dengan menyebut nama Allah, Ya Allah, jauhkanlah aku dari syaitan dan jauhkanlah syaitan dari anak yang akan Engkau karuniakan kepada kami.” (HR. Bukhari, no. 6388; Muslim, no. 1434)
ADVERTISEMENT
رَبِّ هَبْ لِى مِنَ ٱلصَّٰلِحِينَ
Rabbi hab lī minaṣ-ṣāliḥīn
Artinya, “Ya Tuhanku, anugrahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh.”
Itulah bacaan doa yang dapat dipanjatkan untuk orang yang ingin menikah. Semoga dengan mengamalkan doa-doa di atas, menjadikan orang yang akan menikah menjadi pengantin sakinah, mawadah, dan warahmah. (MZM)