Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Bacaan Dzikir Ya Muqollibal Qulub dalam Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahannya
13 Mei 2023 18:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dengan mengamalkan dzikir tersebut diharapkan dapat membuat mempermudah dalam persoalan hidup. Ketentraman hidup dipercaya membuat hidup menjadi lebih aman sehingga memperbanyak rasa syukur kepada Allah SWT.
Bacaan Dzikir Ya Muqollibal Qulub Arab, Latin, dan Terjemahannya
Sebagai umat Islam , terdapat beberapa hal yang diwajibkan untuknya, salah satunya adalah berdzikir kepada Allah SWT. Tujuannya adalah untuk selalu mengigat kepada Sang Pencipta yang maha besar dan satu-satunya yang patut disembah.
Allah SWT bersabda,
اتْلُ مَا أُوحِيَ إِلَيْكَ مِنَ الْكِتَابِ وَأَقِمِ الصَّلَاةَ ۖ إِنَّ الصَّلَاةَ تَنْهَىٰ عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ ۗ وَلَذِكْرُ اللَّهِ أَكْبَرُ ۗ وَاللَّهُ يَعْلَمُ مَا تَصْنَعُونَ
Artinya: “Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Kitab (Al-Qur’an). Dan dirikanlah salat. Sesungguhnya salat mencegah dari perbuatan-perbuatan fahisyah (keji) dan munkar. Dan sungguh, dzikrullah (mengingat Allah) itu lebih besar (keutamaannya dibanding ibadah-ibadah lain). Dan Allah mengetahui apa yang kamu perbuat.” (QS. Al-Ankabut: 45)
ADVERTISEMENT
Tentang apa dzikir yang seharusnya diamalkan, tentunya sebagai umat Islam harus mengikuti perintah atau amalan Nabi Muhammad SAW. Salah satunya adalah dzikir tentang ya muqollibal qulub.
Adapun bacaan dzikir ya muqollibal qulub dalam tulisan Arab, Latin, dan terjemahannya yakni:
يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوبِ
Ya muqollibal quluub
Artinya: "Wahai Dzat yang Maha Membolak-balikkan hati”.
Dikutip dari buku Ternyata Sayap Lalat Mengandung Obat oleh Yanuardi Syukur (2018: 103), bacaan doa ya muqollibal qulub berasal dari sebuah doa dari Ummu Salamah berdasarkan dari sebuah hadits dari Syahr bin Hawsyab, ia berkata,
“Aku berkata kepada Ummu Salamah radhiyallahu ‘anha, ‘Wahai Ummul Mukminin, doa apa yang paling sering dibaca oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam jika ia berada di sisimu?’ Ummu Salamah menjawab, ‘Yang paling sering dibaca oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah:
ADVERTISEMENT
يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوبِ ثَبِّتْ قَلْبِى عَلَى دِينِكَ
Ya muqollibal quluub tsabbit qolbi ‘alaa diinik
Artinya: "Wahai Dzat yang Maha Membolak-balikkan hati, teguhkanlah hatiku di atas agama-Mu)." (HR. Tirmidz, no. 3522 dan Ahmad 6:315)
Dengan mengetahui tulisan ya muqollibal qulub dalam bahasa Arab , Latin, dan terjemahannya dapat melembutkan hatiya. Dengan begitu hatinya akan dilembutkan Allah serta diberi ketenangan dan keteguhan.(MZM)