Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Bacaan Sholat Jenazah Muhammadiyah Lengkap dengan Tata Caranya
25 Maret 2024 17:11 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bacaan sholat jenazah Muhammadiyah meliputi taawuz, Al Fatihah, selawat, doa, serta salam. Umat muslim perlu mengetahui bacaan salat jenazah karena ibadah tersebut merupakan fardu kifayah.
ADVERTISEMENT
Salat tersebut dilakukan oleh orang-orang muslim yang masih hidup kepada seorang muslim yang telah meninggal dunia. Layaknya melaksanakan ibadah salat, umat muslim juga harus melakukan wudu sebelum mendirikan salat jenazah.
Bacaan Sholat Jenazah Muhammadiyah
Salat jenazah merupakan ibadah yang perlu diketahui oleh setiap umat muslim. Salah satu alasannya adalah karena salat tersebut termasuk fardu kifayah sehingga harus dilakukan.
Dikutip dari buku Panduan Pintar Haji & Umrah, Herwibowo dan Indriya (2008: 78), salat jenazah adalah salat yang dilaksanakan untuk jenazah orang Islam. Salat tersebut dilaksanakan oleh orang Islam yang masih hidup terhadap muslim yang meninggal dunia.
Walaupun namanya ‘salat’, bacaan salat jenazah tidak sama dengan salat fardu lima waktu. Bacaan salat jenazah mempunyai lafal tersendiri.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman Muhammadiyah, muhammadiyah.or.id, berikut adalah bacaan sholat jenazah Muhammadiyah.
1. Bacaan Takbir Pertama
Setelah takbir pertama, orang yang melaksanakan salat jenazah membaca taawuz kemudian melanjutkan dengan membaca Surat Al Fatihah.
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ . الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ . الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ . مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ . إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ . اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ . صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلا الضَّالِّينَ .
2. Bacaan Takbir Kedua
Setelah takbir kedua, orang yang melaksanakan salat jenazah membaca selawat.
اَللّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى الِ مُحَمَّدٍ كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَالِ إِبْرَاهِيْمَ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَالِ مُحَمَّدٍ كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَالِ إِبْرَاهِيْمَ. إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ
3. Bacaan Takbir Ketiga
Setelah takbir ketiga, orang yang melaksanakan salat jenazah membaca doa berikut.
ADVERTISEMENT
للَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَاعْفُ عَنْهُ وَعَافِهِ وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ وَوَسِّعْ مُدْخَلَهُ وَاغْسِلْهُ بِمَاءٍ وَثَلْجٍ وَبَرَدٍ وَنَقِّهِ مِنَ الْخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ وَأَبْدِلْهُ دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِهِ وَأَهْلاً خَيْرًا مِنْ أَهْلِهِ وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ وَقِهِ فِتْنَةَ الْقَبْرِ وَعَذَابَ النَّارِ
4. Bacaan Takbir Keempat
Setelah takbir keempat, orang yang melaksanakan salat jenazah membaca doa berikut.
اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِحَيِّنَا وَمَيِّتِنَا ، وَشَاهِدِنَا وَغَائِبِنَا ، وَصَغِيرِنَا وَكَبِيرِنَا ، وَذَكَرِنَا وَأُنْثَانَا ، اللَّهُمَّ مَنْ أَحْيَيْتَهُ مِنَّا فَأَحْيِهِ عَلَى الإِسْلاَمِ ، وَمَنْ تَوَفَّيْتَهُ مِنَّا فَتَوَفَّهُ عَلَى الإِيمَانِ ، اللَّهُمَّ لاَ تَحْرِمْنَا أَجْرَهُ ، وَلاَ تُضِلَّنَا بَعْدَهُ
5. Bacaan Terakhir
Bacaan terakhir dalam salat jenazah adalah salam yang dilakukan secara sempurna, ke kanan lalu ke kiri.
اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
ADVERTISEMENT
Tata Cara Salat Jenazah Muhammadiyah
Setelah mengetahui bacaan salat jenazah, tidak lengkap bila tidak mengetahui tata caranya. Mengutip dari laman yang sama, muhammadiyah.or.id, berikut adalah tata cara salat jenazah Muhammadiyah.
ADVERTISEMENT
Kini diketahui bahwa bacaan sholat jenazah Muhammadiyah berbeda dengan bacaan salat fardu lima waktu. Oleh karena itu, umat muslim perlu mengetahui bacaannya secara jelas. Wallahu a’lam bishawab. (AA)