Konten dari Pengguna

Bagian Daging Sapi untuk Rendang dan Cara Memasaknya

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Desember 2022 17:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pembuatan Rendang Umumnya Menggunakan Daging Sapi Bagian, Foto Unsplash Bawah Reserve
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pembuatan Rendang Umumnya Menggunakan Daging Sapi Bagian, Foto Unsplash Bawah Reserve
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak kenal rendang? Atau bahkan mungkin kamu menyukai makanan yang satu ini? Bila iya, maka kamu tidak sendirian. Ya, rendang adalah makanan khas Indonesia yang sangat lezat. Bahkan rendang digadang-gadang menjadi makanan terlezat di dunia oleh berbagai sumber.
ADVERTISEMENT
Pembuatan rendang umumnya menggunakan daging sapi bagian paha belakang paling luar. Bagian ini disebut dengan topside. Daging pun diolah sedemikian rupa dan dicampur dengan bumbu agar memiliki cita rasa yang lezat. Simak ulasannya di bawah ini untuk mengetahui tentang rendang lebih lanjut.

Mengenal Rendang

Kita mengenal rendang sebagai makanan khas Indonesia. Namun, tahukah kamu darimana tepatnya rendang tersebut?
Mengutip laman kebudayaan.kemdikbud.go.id, Rendang adalah masakan tradisional khas Minangkabau. Rendang atau ‘Randang’ dalam bahasa setempat lebih dikenal orang sebagai makanan khas dari Padang sehingga seringkali penyebutan rendang adalah rendang padang, bukan rendang Minangkabau.
Masih di halaman yang sama, kata ‘randang’ berasal dari kata ‘marandang’ yakni proses mengolah lauk berbahan dasar santan dengan memasak hingga kandungan airnya kering. Jadi, ‘randang’ berarti olahan masakan yang kering tanpa mengandung air.
Ilustrasi Pembuatan Rendang Umumnya Menggunakan Daging Sapi Bagian, Foto Unsplash Kyle Mackie
Telah disinggung di atas bahwa rendang dibuat dari daging sapi bagian paha, tepatnya bagian belakang luar. Hal ini disebabkan oleh kandungan daging paha, yakni tidak memiliki banyak lemak. Dengan demikian, daging pun tidak mudah hancur baik selama maupun setelah dimasak.
ADVERTISEMENT

Cara Memasak Rendang

Rendang adalah makanan yang memakan waktu lama dalam prosesnya. Namun kamu tetap bisa memasak rendang dengan mudah. Berikut cara singkatnya:
Kalau kamu kesulitan dengan bumbu-bumbu rendang, kamu juga bisa menggunakan bumbu jadi yang banyak dijual di pasaran.
Demikian penjelasan bagian daging sapi yang digunakan dalam rendang serta cara membuat rendang tersebut. Semoga bisa membantumu dalam mengenal makanan enak yang satu ini. (LOV)
ADVERTISEMENT