Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Berapa Biaya Vaksin HPV di Puskesmas 2025? Ini Ulasan Lengkapnya
21 April 2025 22:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Vaksin HPV (Human Papillomavirus) merupakan salah satu langkah pencegahan agar tidak terkena kanker serviks. Hal ini perlu dilakukan karena angka kanker serviks di dunia cukup tinggi. Lalu berapa biaya vaksin HPV di Puskesmas 2025?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan ini sering ditanyakan oleh masyarakat karena informasi mengenai vaksin HPV masih terbatas. Sehingga informasi mengenai biaya dan pentingnya melakukan vaksin ini harus disebarluaskan, khususnya pada kaum wanita.
Berapa Biaya Vaksin HPV di Puskesmas 2025? Ini Informasi Lengkapnya
Sebelum membahas mengenai biaya vaksin HPV di Puskesmas 2025 mari mengenal lebih dulu mengenai kegunaan dari vaksin yang satu ini. Dikutip dari buku program Vaksinasi HPV di Indonesia karya Dedy Frianto dkk, vaksin ini sangat penting untuk dilakukan.
Vaksin HPV merupakan salah satu langkah pencegahan penting terhadap infeksi Human Papillomavirus (HPV), yang dikenal sebagai penyebab utama beberapa jenis kanker. Vaksin ini paling efektif diberikan pada remaja perempuan dan laki-laki usia 9-14 tahun karena respons imun tubuh lebih optimal sebelum aktif secara seksual.
ADVERTISEMENT
Selain itu, wanita hingga usia 45 tahun dan pria hingga 26 tahun yang belum divaksinasi juga disarankan untuk menerima vaksinasi sebagai bentuk perlindungan tambahan. Yang perlu menjadi perhatian bahwa ada perbedaan jumlah dosis berdasarkan kelompok usia.
Untuk usia 9-14 tahun, cukup diberikan dua dosis dengan interval 6-12 bulan. Sementara itu, usia 15 tahun ke atas memerlukan tiga dosis dengan jadwal lebih ketat, yaitu dosis kedua dalam 1-2 bulan setelah dosis pertama dan dosis ketiga enam bulan setelah dosis pertama. Hal ini terkait dengan respons imun yang berbeda pada kelompok usia tersebut.
Vaksin ini ternyata tidak hanya penting bagi perempuan untuk mencegah kanker serviks, tetapi juga bermanfaat bagi laki-laki dalam mencegah kanker anus, kanker orofaring, serta mengurangi risiko penularan virus kepada pasangan.
ADVERTISEMENT
Lalu berapa biaya vaksin HPV di Puskesmas 2025? Bagi masyarakat yang termasuk ke dalam sasaran pemberian vaksin HPV maka tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mendapatkan vaksin ini dari Puskesmas.
Namun, jika ingin melakukan vaksinasi secara mandiri maka masyarakat akan dikenai biaya antara Rp600.000 hingga Rp2.500.000 tergantung pada jenis vaksin yang diberikan. Selain itu, juga tergantung di mana lokasi vaksin.
Biaya vaksin HPV di puskesmas tahun 2025 relatif terjangkau dibandingkan fasilitas kesehatan swasta, terutama jika terdapat program bantuan dari pemerintah. (WWN)