Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Berapa Jumlah UMR Karawang 2022?
21 Desember 2021 14:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apakah saat ini kamu berencana untuk bekerja di Karawang? Salah satu informasi yang penting untuk kamu ketahui sebelum melamar kerja adalah jumlah UMR Karawang 2022. Dikutip dari buku 33 Judul: Kumpulan Artikel 11 Bulan yang ditulis oleh Berlian Sitorus (2015: 14), UMR atau Upah Minimum Regional merupakan suatu standar yang digunakan oleh para pengusaha atau pelaku industri untuk memberikan upah kepada pegawai, karyawan, atau buruh di dalam lingkungan usaha atau kerjanya.
ADVERTISEMENT
Dasar penentuan UMR merupakan kebutuhan hidup seorang pekerja lajang (belum menikah). Adapun kebijakan UMR diatur pada Undang-Undang No. 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, mengatur tatalaksana penetapan UMR hingga sanksi kepada pengusaha yang melanggar.
Secara teori, inflasi digunakan untuk menyesuaikan kenaikan harga, tetapi kenaikan UMR sangat bervariasi di antarprovisi. Nah, berapa kenaikan jumlah UMR Karawang 2022?
Jumlah UMR Karawang Tahun 2022
Dikutip dari buku Kamus Istilah Ekonomi Populer yang ditulis oleh Henricus W. Ismanthono (2003: 268), pendapatan UMR biasanya didasarkan pada pertimbangan-pertimbangan berikut:
Selain UMR, ada beberapa istilah yang digunakan untuk menyebut upah minimum yang berbeda di setiap daerah, mulai dari UMR, UMP (Upah Minimum Provinsi), dan UMK (Upah Minimum Kabupaten/Kota).
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2022, UMR Karawang batal naik pesat. Usulan kenaikan yang tinggi pada tahun 2022 ditolak oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Walaupun begitu, UMR Karawang tahun 2002 sudah di atas Upah Minimum Provinsi (UMP) Jakarta.
UMP tahun 2022 DKI Jakarta sebesar Rp 4.452.724, sedangkan UMR Karawang 2021 sebesar Rp 4.798.312. Adapun kenaikan UMR Karawang pada tahun 2022 oleh Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana diterima dan dinaikkan sebesar 7,68. Dengan kenaikan tersebut, UMR Karawang 2022 dinaikkan menjadi sebesar Rp 5.166.822,36.
Kenaikan UMR Karawang di tahun 2022 ke depan bertujuan untuk menghargai kerja buruh. Demikianlah jumlah UMR Karawang pada tahun 2022. Apakah kamu tertarik untuk bekerja di Karawang? Semoga informasi ini bermanfaat! (CHL)
ADVERTISEMENT