Konten dari Pengguna

Cara Membuat Surat Keterangan Domisili Online dan Fungsinya

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 Juli 2021 17:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Membuat surat keterangan domisili online. Foto: dok. https://pixabay.com/
zoom-in-whitePerbesar
Membuat surat keterangan domisili online. Foto: dok. https://pixabay.com/
ADVERTISEMENT
Kebutuhan surat keterangan domisili yang dijadikan persyaratan administrasi ini menjadikan kita perlu mengetahui bagaimana cara membuatnya. Pembuatan surat keterangan ini dapat kita lakukan secara online untuk mempermudah kita dalam mengurusnya. Berikut ini adalah cara membuat surat keterangan domisili online yang dapat Anda ketahui secara detail untuk Anda jadikan panduan.
ADVERTISEMENT

Cara Membuat Surat Keterangan Domisili Online dan Fungsinya

Surat keterangan domisili merupakan salah satu surat keterangan yang diperlukan seseorang atau suatu perusahaan sebagai pernyataan bahwa seseorang atau suatu perusahaan yang tercantum dalam surat tersebut merupakan warga setempat atau berlokasi di suatu tempat yang juga dicantumkan dalam surat.
Pemaparan mengenai surat keterangan domisili ini juga disebutkan dalam buku berjudul Pajak Internasional yang disusun oleh Kartika Putri Kumalasari, S.E., M.SA., Ak., CA., ‎Nurlita Sukma Alfandia, S.E., M.A. (2020:12) yang memaparkan bahwa surat keterangan domisili digunakan untuk membuktikan bahwa seseorang telah menjadi penduduk di suatu negara, maka dapat dilakukan dengan menunjukkan surat keterangan domisili yang ditandatangani oleh pejabat berwenang di negara tersebut.
Surat keterangan domisili terbagi menjadi dua, yaitu surat keterangan domisili untuk perorangan dan surat keterangan domisili untuk perusahaan. Surat keterangan domisili perusahaan ini merupakan surat yang digunakan untuk menyatakan perusahaan yang dijalankan berada di suatu wilayah atau lokasi yang tercantum di dalam surat.
ADVERTISEMENT
Penjelasan mengenai surat keterangan domisili perusahaan juga disebutkan dalam buku berjudul Legal Officer yang disusun oleh Jimmy Joses Sembiring, S.H, M.Hum, ‎Agung Sugiarto (2009:9) menyebutkan bahwa surat keterangan domisili perusahaan merupakan keterangan mengenai tempat suatu kegiatan usaha dijalankan atau berkedudukan, sehingga dapat ditentukan wilayah hukum dari perusahaan tersebut.
Membuat surat keterangan domisili online. Foto: dok. https://pixabay.com/
Dalam buku tersebut juga dipaparkan bahwa surat ini juga dapat digunakan sebagai persyaratan untuk mengurus surat izin usaha perdagangan, tanda daftar perusahaan, nomor pokok wajib pajak dan dokumen pendukung lainnya yang diperlukan untuk menunjang kegiatan perusahaan.
Surat keterangan domisili ini dapat dibuat secara online, namun untuk sementara surat keterangan domisili yang dapat diurus secara online hanya surat keterangan domisili perusahaan saja. Berikut ini adalah cara membuat surat keterangan domisili online baru untuk perusahaan yang berdomisili di DKI Jakarta yang dapat Anda jadikan sebagai panduan:
ADVERTISEMENT
Dokumen yang diperlukan untuk membuat surat keterangan domisili perusahaan antara lain:
ADVERTISEMENT
Penjelasan mengenai cara membuat surat keterangan domisili online ini dapat Anda jadikan panduan untuk mengurus surat keterangan domisili perusahaan Anda. Semoga bermanfaat. (DAP)