Konten dari Pengguna

Cara Membuat Teks Rata Kiri Kanan yang Mudah

Berita Terkini
Penulis kumparan
9 Desember 2022 22:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Membuat Teks Rata Kiri Kanan, Foto Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Membuat Teks Rata Kiri Kanan, Foto Unsplash
ADVERTISEMENT
Dalam menulis di Microsoft Word pastinya harus rapi agar ketika dibaca enak. Salah satunya dengan membuat teks menjadi rata kanan dan kiri. Untuk sebuah dokumen yang resmi harus menggunakan format ini, bahkan untuk seluruh jenis teks lebih baik menggunakan rata kanan kiri. Pada umumnya tulisan yang kamu tulis ini menyesuaikan dengan default Microsoft Word sehingga diperlukan pengaturan untuk merapikannya. Bagaimana cara membuat teks rata kiri kanan? Simak jawaban selengkapnya di ulasan berikut ini.
ADVERTISEMENT

Cara Membuat Teks Rata Kiri Kanan

Untuk merapikan teks ini sebenarnya sangatlah mudah. Di Microsoft Word menyediakan fitur untuk merapikan tulisan pada dokumen. Sebab setiap tulisan yang ada pasti memiliki jumlah kata yang berbeda sehingga akan membuat sisinya berbeda dan tidak sejajar. Untuk merapikan ini kamu bisa memanfaatkan fitur yang ada, yakni Justify.
Ilustrasi Cara Membuat Teks Rata Kiri Kanan, Foto Unsplash
Dikutip dari buku Panduan Lengkap Microsoft Word karya Wandi (2021: 99), Justify adalah jenis penulisan rata kanan kiri di Word. Dengan pengaturan ini, maka tulisan kamu akan rata dan rapih. Berikut cara membuat teks rata kanan dan kiri:
1. Pertama, pilih bagian tulisan yang ingin kamu sejajarkan
ADVERTISEMENT
2. Lanjut blok tulisan yang kamu inginkan
3. Lalu klik menu Home
4. Cari dan klik bagian Justify
Untuk cara yang mudah dan cepatnya kamu bisa melakukan klik tombol CRRL + J untuk rata kanan kiri, kombinasi CTRL + L untuk rata kiri saja dan CTRL + R untuk rata kanan saja.

Cara membuat teks rata kiri

Secara bawaan Microsoft Word menggunakan tipe penulisan rata ke kiri / align left ketika baru dibuka. Tetapi kau juga bisa mengaturnya sendiri. Berikut cara mengaturnya:
1. Pilih dulu bagian tulisan yang ingin di sejajarkan ke kiri dan blok
2. Kemudian masuk ke menu Home
3. Cari opsi align left di bagian Paragraph
Jika kamu ingin mengubah seluruh tulisan di Word menjadi rata kiri, cukup tekan CTRL + A lalu CTRL + L.
ADVERTISEMENT

Cara membuat teks rata kanan

Dalam penulisan sebuah dokumen penggunaan rata kanan tidak banyak digunakan. Tetapi tidak ada salahnya untuk mempelajarinya. Berikut caranya:

Cara membuat teks rata tengah (center)

1. Pilih dulu bagian yang ingin disejajarkan ke tengah
2. Lalu masuk ke menu Home
3. Pilih opsi Center yang ada di bagian Paragraph
Nah itulah cara membuat teks rata kanan kiri, kiri, kanan, dan tengah yang bisa kamu lakukan di Microsoft Word. Mudah bukan? Selamat mencoba ya!