Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Cara Menentukan Ide Pokok Paragraf dalam Artikel dengan Mudah
16 Juni 2021 15:48 WIB
·
waktu baca 1 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ide pokok paragraf merupakan suatu ide atau gagasan yang menjadi inti dari pengembangan paragraf. Oleh karena itu, tidak heran jika sebutan lain dari ide pokok adalah gagasan utama. Agar dapat menangkap inti dari suatu artikel, maka Anda perlu mengetahui cara menentukan ide pokok paragraf.
ADVERTISEMENT
Ide pokok dalam sebuah artikel biasanya ditanyakan dalam soal ulangan atau ujian Bahasa Indonesia. Oleh karena itu, penting sekali bagi Anda untuk mengetahui letak dari gagasan utama paragraf . Umumnya, ide pokok berada pada kalimat utama dalam suatu paragraf. Kalimat pertama tersebut terletak di bagian awal atau bisa juga berada di bagian akhir dari suatu paragraf.
Cara Menentukan Ide Pokok Paragraf dalam Artikel
Pada dasarnya, cara menentukan ide pokok paragraf dalam sebuah artikel tidaklah sulit untuk dilakukan. Asalkan Anda tahu tahap-tahap yang harus dilakukan, maka menentukan ide pokok dalam paragraf akan menjadi hal yang mudah. Oleh karena itu, simak penjelasan mengenai cara menentukan gagasan utama dalam artikel berikut ini:
1. Baca Seluruh Paragraf
ADVERTISEMENT
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan yaitu dengan membaca seluruh paragraf. Pastikan agar Anda membaca kalimat pertama hingga akhir dengan cermat agar dapat lebih memahami isi dari setiap kalimatnya.
2. Gunakan Trik “5W+1H”
Dikutip dari buku Rangkuman Lengkap Bahasa Indonesia: SMA IPA Kelas 10/11/12 oleh Tim Guru Indonesia (2016: 24), 5W+1H dapat menjadi salah satu alternatif dalam menentukan pokok-pokok informasi yang terdapat dalam wacana artikel. Pokok paragraf merupakan ringkasan atau rangkuman dari jawaban pertanyaan dari 5W+1H. Adapun 5W+1H terdiri dari pertanyaan berikut ini:
• What : Apa yang terjadi?
• Who : Siapa yang terlibat dalam peristiwa tersebut?
• Why : Mengapa hal itu bisa terjadi?
• When : Kapan terjadinya peristiwa tersebut?
ADVERTISEMENT
• Where : Di mana peristiwa itu terjadi?
• How : Bagaimana peristiwa itu terjadi?
3. Tandai Informasi Penting
Jangan ragu untuk menandai informasi yang menurut Anda penting, meskipun itu bukan ide pokok paragraf. Hal ini karena biasanya informasi penting tersebut akan keluar di dalam soal lain yang masih berhubungan dengan soal artikel tersebut.
Pastikan agar Anda membaca soal berbentuk artikel dua hingga tiga kali agar benar-benar paham dengan inti dari isi bacaan. Jangan lupa untuk menandai ide pokok paragraf untuk meningkatkan kefokusan, sehingga Anda tidak akan mudah lupa dengan ide pokok yang telah didapat. (DLA)