Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Pengajuan Akun PPDB untuk SMP dan SMA
19 Mei 2022 18:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jadwal PPDB DKI Jakarta 2022-2023
Mengutip buku Inovasi Pendidikan oleh Amiruddin & Ananda (2019), tujuan PPDB yaitu untuk memberikan layanan layanan bagi anak yang telah menjelang kelulusan agar dapat melanjutkan tahap pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Dalam mendaftar PPDB, ada serangkaian proses yang perlu diikuti. Berikut adalah jadwal PPDB DKI Jakarta 2022 untuk SMP dan SMA:
• 17 Mei 2022: pembukaan pengajuan akun untuk CPDB
• 13-17 Juni 2022: Para CPDB yang sudah mempunyai akun melakukan pendaftaran Jalur Afirmasi Prioritas dan Jalur Zonasi
• 13 Juni – 1 Juli 2022: Jalur perpindahan tugas orang tua dibuka
• 20-24 Juni 2022: Afirmasi Prioritas tahap 2 dibuka
• 27 Juni – 1 Juli 2022: Pendaftaran tahap kedua
ADVERTISEMENT
• 4-8 Juli: Pendaftaran tahap ketiga
Cara Pengajuan Akun PPDB DKI Jakarta 2022-2023
Berdasarkan SK Kadisdik Provinsi DKI Jakarta No. e-0011, berikut adalah cara pengajuan akun PPDB 2022 yang perlu diikuti:
• Silakan mengunjungi laman PPDB di https://ppdb.jakarta.go.id.
• Di halaman dasboard, klik opsi Pengajuan Akun sesuai jenjang.
• Isilah formulir secara daring.
• Lanjutan dengan mencetak tanda bukti pengajuan akun yang memuat Nomor Pendaftaran dan PIN untuk proses aktivasi.
Cara Aktivasi Akun PPDB 2022
Setelah mendapat nomor pendaftaran dan PIN, lanjutkan dengan mengaktivasi akun. Berikut adalah cara aktivasi akun PPDB 2022 yang perlu diketahui:
• Langkah pertama, buka laman PPDB di https://ppdb.jakarta.go.id.
• Lanjutkan dengan aktivasi akun dengan cara memilih opsi 'Aktivasi', lalu masukkan 'Nomor Peserta'.
ADVERTISEMENT
• Sebaiknya, ganti PIN dengan password yang aman
• Jika telah berhasil melakukan aktivasi PIN, maka bisa dilanjutkan ke tahap memilih sekolah tujuan.
Cara pengajuan akun PPDB 2022 untuk SMP dan SMA di atas bisa dijadikan panduan bagi siswa siswi yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang berikutnya. Dengan begitu, diharapkan dapat sekolah sesuai tempat tujuannya. (DLA)