Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Cara Penulisan dan Format Biodata Diri untuk Lamaran Kerja
1 Februari 2022 14:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Saat Anda membuat surat lamaran kerja, format biodata diri juga perlu untuk dituliskan dengan baik dan benar. Biodata diri merupakan sebuah cara pengenalan diri seseorang kepada orang lain atau pihak tertentu yang bersangkutan.
ADVERTISEMENT
Biodata diri ini biasanya dipakai hanya untuk sekedar bersenang-senang dengan perkenalan antar teman atau juga bisa dipakai untuk melamar pekerjaan yang sifatnya lebih resmi. Namun biasanya biodata diri banyak ditulis dalam bentuk yang sederhana sehingga jauh dari kesan ribet.
Melansir dari buku Pokok-pokok Bahasa Indonesia, Dewi Suprihatin, S. Pd, 2017, dalam biodata diri, seseorang harus mengisi dengan benar dan tidak boleh ada kebohongan. Ini karena tidak boleh sembarangan dalam mengisi biodata diri. Biasanya di beberapa instansi memiliki peraturan atau sanksi jika ditemukan ketidaksesuaian biodata diri dengan kondisi asli orang yang bersangkutan.
Format Biodata Diri
Dalam menulis surat lamaran kerja , ada format biodata diri yang harus ditulis dengan rapi dan baik, agar pihak yang menerimanya bisa dengan mudah membaca dan mengetahui informasi yang Anda sampaikan.
ADVERTISEMENT
Beberapa unsur yang ada dalam format biodata diri adalah:
Jika Anda ingin mendaftar atau melamar pekerjaan biasanya biodata diri dibuat sendiri oleh yang bersangkutan. Namun, ada pula biodata yang sudah disediakan dalam bentuk formulir dengan format yang sudah ditentukan.
Biodata dalam bentuk formulir biasanya ditemukan saat hendak mendaftar sekolah, kuliah, atau mengurus keperluan berkas-berkas penting seperti KTP atau semacamnya.
Contoh Format Biodata Diri
Nama
Tempat Tanggal Lahir
Alamat Asli
Alamat Domisili
Jenis Kelamin
Agama
Kewarganegaraan
Suku
Status
Nama Orangtua/ Wali
Pekerjaan Orangtua/ Wali
Pekerjaan
Hobi
Alamat Email
Akun Instagram
Akun Facebook
Nomor Telepon
Riwayat Pendidikan
Jenjang Pendidikan Tahun Lulus
Riwayat Organisasi
ADVERTISEMENT
Nama Organisasi Periode Jabatan
Jika dilihat lagi, identitas diri yang ditunjukkan ini bersifat umum sehingga tidak akan menimbulkan masalah diketahui oleh banyak orang. Informasi seputar nama, tanggal lahir hingga alamat biasanya selalu dihadirkan dalam biodata. Dengan beragam jenis yang berbeda, biodata dapat digunakan untuk keperluan yang berbeda-beda. (DNR)