Konten dari Pengguna

Cerita Isra Miraj Lengkap sebagai Mukjizat Nabi Muhammad

Berita Terkini
Penulis kumparan
27 Januari 2025 6:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cerita Isra Miraj Lengkap  Sumber Unsplash/Kevin Olson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cerita Isra Miraj Lengkap Sumber Unsplash/Kevin Olson
ADVERTISEMENT
Isra Mikraj merupakan perjalanan spritual yang menjadi mukjizat Nabi Muhammad saw. Cerita Isra Miraj lengkap perlu diketahui umat Islam, untuk mempertebal iman terhadap Allah dan Nabi-Nabi-Nya.
ADVERTISEMENT
Isra dan Mikraj adalah peristiwa bersejarah dalam perjalanan risalah Nabi Muhammad saw. Perjalanan ini sangat jauh dan sulit untuk digambarkan dengan kemampuan akal manusia.

Cerita Isra Miraj Lengkap dalam Sejarah Islam

Ilustrasi Cerita Isra Miraj Lengkap Sumber Unsplash/Abdullah Öğük
Cerita Isra Miraj lengkap diawali dengan kesedihan Nabi Muhammad saw, karena ditinggal dua sosok yang dicintainya dalam waktu bersamaan. Duka mendalam Rasulullah saw disebabkan oleh wafatnya istri tercinta, Khadijah, dan pamannya, Abu Thalib.
Berdasarkan buku Kisah Isra dan Miraj Nabi Muhammad saw, Syofyan Hadi (2021:4), tujuan utama peristiwa Isra Mikraj yaitu menjemput perintah salat fardu lima waktu. Selain itu, tujuan lainnya untuk memperlihatkan kebesaran Allah Swt, dan juga menghibur Nabi Muhammad saw yang sedang berduka.
Isra Mikraj terjadi pada malam 27 Rajab tahun ke-10 kenabian. Peristiwa Isra Mikraj pada dasarnya adalah dua peristiwa yang berbeda, namun terjadi dalam satu malam.
ADVERTISEMENT
Isra merupakan kisah perjalanan Nabi dari Masjidil Haram di Kota Mekah menuju Masjidil Aqsha yang berada di Kota Madinah. Sementara Mikraj merupakan peristiwa perjalanan Nabi Muhammad saw menuju langit ke-tujuh.
Bersama Malaikat Jibril, Rasulullah saw melakukan perjalanan ke langit dengan menunggangi buraq. Buraq berdasarkan keterangan hadis adalah sejenis hewan berwarna putih yang memiliki sayap di kedua pahanya.
Perjalanan Rasulullah saw menghadap Allah Swt. tersebut harus melalui langit yang terdiri dari tujuh lapis. Di tiap lapisan langit inilah, Malaikat Jibril memperkenalkan Rasulullah saw kepada para nabi.
Diambil dari buku Menguak Rahasia Sejarah Dunia, Respati Yuwana (2024:289), di langit pertama, Rasulullah saw bertemu dengan Nabi Adam as. Kemudian, di langit kedua bertemu dengan Nabi Isa as.
ADVERTISEMENT
Pada langit keenam, dikenalkan dengan Nabi Musa as. Hingga terakhir di langit ketujuh, Rasulullah saw dan Malaikat Jibril menemui langsung Nabi Ibrahim as.
Setelah menghadap Allah Swt. dan menerima perintah salat 50 waktu. Rasulullah saw kemudian turun kembali, dan sampai ke langit keenam bertemu kembali dengan Nabi Musa as.
Pada momen inilah, Nabi Musa menyarankan keringanan jumlah salat kepada Rasulullah saw. Nabi Muhammad saw kemudian kembali menemui Allah Swt, sehingga perintah salat menjadi 5 waktu.
Cerita Isra Miraj lengkap menandai peristiwa Nabi Muhammad saw mendapatkan perintah salat secara langsung dari Allah Swt. Perjalanan Rasulullah saw menghadap Allah Swt melewati tujuh lapis langit dengan menunggangi buraq.(DK)
ADVERTISEMENT