Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Ciri dan Contoh Ruangan yang Termasuk Kategori Ideal
23 Agustus 2023 19:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Salah satu contoh ruangan yang termasuk kategori ideal adalah yang memiliki ukuran sesuai. Terdapat beberapa ruangan dalam suatu rumah yang memiliki ukuran dan fungsi yang berbeda-beda. Ukuran tersebut idealnya disesuaikan dengan fungsi ruangan.
ADVERTISEMENT
Setiap orang atau keluarga memiliki kebutuhan dan aktivitas yang berbeda-beda. Hal ini juga membuat ada beberapa kategori ruangan ideal.
Contoh Ruangan yang Termasuk Kategori Ideal
Dikutip dari Do The Best AKM untuk SMP/MTs 2021, Edulab (2020:67), pada dasarnya, ukuran rumah harus disesuaikan dengan jumlah orang yang akan tinggal di rumah tersebut. Selain itu, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan seperti ruang gerak, furnitur, dan lain-lain.
Menurut KBBI, arti ruangan adalah tempat yang lega; kamar (besar); bilik (dalam rumah); kelas (tempat belajar); tempat dalam kapal (perahu); tempat muatan; palka. Salah satu contoh ruangan yang termasuk kategori ideal adalah yang memiliki ukuran sesuai.
Selain ukuran ruangan, yang membuat ruangan menjadi ideal adalah ventilasi udara yang bagus, pencahayaan yang bagus, dan dinding yang kuat.
ADVERTISEMENT
Ciri-Ciri Rumah Ideal
Memiliki rumah ideal adalah keinginan setiap orang. Standar yang disebut ideal berbeda-beda untuk setiap orang. Namun, ada beberapa hal umum yang menjadi standar rumah ideal seperti berikut ini.
1. Ventilasi Udara yang Bagus
Rumah ideal adalah rumah yang memiliki ventilasi udara yang bagus sehingga aliran udara bisa bertukar. Ventilasi yang baik bisa membuat rumah tidak cepat berdebu. Selain itu, cahaya matahari juga bisa masuk ke rumah.
2. Sanitasi yang Bagus
Ciri selanjutnya adalah rumah ideal memiliki sumber air bersih. Air bersih sangat dibutuhkan oleh semua orang. Yang tidak kalah penting adalah saluran pembuangan air juga harus bisa mengalir tanpa ada hambatan.
3. Dinding yang Kokoh
Dinding pada rumah juga harus kokoh agar rumah tersebut nyaman dan aman sebagai tempat tinggal. Dinding juga harus bebas jamur dan tidak ada air yang merembes.
ADVERTISEMENT
4. Atap yang Bagus
Selain dinding yang kokoh, rumah juga harus memiliki atap yang bagus. Atap harus disesuaikan dengan iklim rumah dibangun. Terdapat beberapa jenis atap yang memiliki kelebihan dan kekurangan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
5. Bebas Hama
Jika banyak hama seperti kecoa, tikus, lalat, dan sebagainya, penghuni rumah tentu tidak bisa tinggal dengan nyaman. Binatang tersebut adalah hama yang bisa membawa penyakit. Jadi, rumah ideal harus terbebas dari hama-hama seperti itu.
Salah satu contoh ruangan yang termasuk kategori ideal adalah yang memiliki ukuran sesuai. Ruangan juga harus memiliki ventilasi bagus dan dinding yang kuat. (KRIS)