Konten dari Pengguna

Contoh Pidato Hari Anak Nasional yang Singkat dan Mudah Dihafal

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Juli 2021 18:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pidato hari anak nasional. Sumber: freepik.com
zoom-in-whitePerbesar
Pidato hari anak nasional. Sumber: freepik.com
ADVERTISEMENT
Pidato adalah kegiatan bicara di depan umum yang dilakukan oleh seseorang dengan tujuan untuk menyampaikan informasi tertentu. Ada banyak sekali acara yang biasa menyisipkan kegiatan pidato. Salah satunya adalah pidato hari anak nasional.
ADVERTISEMENT

Contoh Pidato Hari Anak Nasional yang Singkat dan Mudah Dihafal

Pidato hari anak nasional. Sumber: freepik.com
Berikut adalah contoh pidato untuk hari anak nasional yang singkat dan mudah dihafal yang dikutip dari buku Lancar Pidato & MC: Tanpa Gugup Tanpa Panik karya Astri Novia (2017:188).
Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh.
Bagi para hadirin yang terhormat, pertama-tama marilah kita panjatkan kehadrat Allah SWT yang mana berkat dan rahmat-Nya kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat walafiat.
Para hadirin yang saya muliakan, pada kesempatan yang berbahagaia ini, saya akan mengutarakan mengenai pentingnya merayakan hari anak nasional. Sudah banyak orang ketahui bukan jika anak adalah anugrah dari Tuhan Yang Maha Esa dan setiap anak yang terlahir ke dunia tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing masing.
ADVERTISEMENT
Para hadirin sekalian, kita boleh memiliki mimpi dan terus bermimpi, namun juga berhak untuk mewujudkan mimpi-mimpi Anda tersebut. Ini pun terjadi kepada anak Anda yang kelak di masa depan ingin mendapatkan kesuksesan. Berkaitan dengan mimpi dan harapan anak Anda tersebut, maka sudah sepatutnya untuk Anda sekalian agar mau mendukung dan memotivasinya agar berubah menjadi nyata.
Maka dari itu, dalam memperingati hari anak ini, kita juga harus mengingat betapa penting dan krusialnya hak asasi anak. Dimana mereka pun membutuhkan lingkungan mereka sendiri seperti lingkungan bermain dan mendapatkan hiburan yang selayaknya anak, dan ingat jangan terlalu memaksakan kehendak anak.
Maka untuk itulah menjadi orangtua adalah peran yang tidak mudah, dimana Anda harus benar benar menuntun mereka ke jalan yang benar, dan tepat, agar semua yang di cita-citakan baik oleh Anda maupun dari anak dapat terwujud menjadi kenyataan. Kemudian sebagai orangtua jangan pernah berhenti berdoa untuk yang terbaik bagi anak Anda dimana kelak akan membanggakan Anda dan berguna bagi nusa dan bangsa Indonesia.
ADVERTISEMENT
Demikian penyampian pidato saya kali ini, jika ada tutur kata yang salah saya minta maaf.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
(Anne)