Contoh Soal IPA Kelas 6 Semester 1 untuk Menghadapi UAS

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
31 Oktober 2022 17:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh soal IPA kelas 6 semester 1. Sumber: www.unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh soal IPA kelas 6 semester 1. Sumber: www.unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
PTS atau UTS sudah dilaksanakan. Itu berarti para siswa akan menghadapi PAS atau UAS dalam beberapa bulan lagi. Persiapan sebaiknya dilakukan secara rutin agar materi yang harus dipelajari tidak menumpuk. Salah satu cara belajar adalah dengan mencari contoh soal, misalnya untuk SD yaitu contoh soal IPA kelas 6 semester 1.
ADVERTISEMENT
Contoh soal bisa dicari di mana saja, misalnya dengan membeli buku kumpulan soal, ikut bimbingan belajar dan tentu saja menyimak latihan dari guru pengampu di kelas. Secara daring, banyak juga contoh soal yang tersebar. Salah satunya dari laman Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan berupa bank soal. Khusus untuk kelas 6 SD atau sekolah dasar, bisa disimak melalui https://banksoal.belajar.kemdikbud.go.id/Home/DaftarMataPelajaran?kelasID=128.
Ilustrasi contoh soal IPA kelas 6 semester 1. Sumber: www.pixabay.com.

Contoh Soal IPA Kelas 6 Semester 1

Ketika diakses pada tanggal 30 Oktober 2022, contoh soal IPA kelas 6 semester 1 di bank soal pada laman Kemdikbud tersebut memberikan banyak latihan soal pilihan ganda. Berlatihlah sebanyak-banyaknya agar tidak perlu capek menghapal.
Contoh soal 1 tentang perkembanbiakan:
Sesudah dierami telur ayam akan mengalami...
a. bertelur dan beranak
ADVERTISEMENT
b. tumbuh
c. menetas
d. beranak
Jawaban yang benar adalah c. menetas. Ayam berkembang biak dengan cara bertelur atau ovipar. Telur dierami agar tetap hangat sehingga anak ayam di dalamnya tetap tumbuh dan sanggup memecahkan sendiri cangkang telurnya. Telur akan menetas dan anak ayam keluar setelah 3 minggu atau 22 hari dierami induknya.
Contoh 2 tentang sains yaitu tata surya:
Pluto tidak disebut sebagai planet karena...
a. Garis edarnya selalu berubah-ubah
b. Tidak mempunyai satelit
c. Jaraknya terlalu jauh dari matahari
d. Ukurannya terlalu kecil dibanding bumi
Jawaban yang benar adalah a. Garis edarnya selalu berubah-ubah. Sejak tahun 2006, The International Astronomy Union (IAU) tidak lagi menyebut Pluto sebagai planet, melainkan hanya sebagai planet kerdil. Pluto tidak dominan dalam garis edar atau orbitnya karena berbagi dengan objek sabuk Kuiper.
ADVERTISEMENT
Contoh 3 tentang rangkaian listrik:
Bahan yang digunakan untuk membungkus kawat pada kabel bersifat . . . .
a. predator
b. isolator
c. adaptor
d. konduktor
Jawaban yang benar adalah c. isolator. Isolator adalah bahan yang tidak bisa menghantarkan aliran listrik. Predator adalah hewan yang memangsa hewan lain. Adaptor adalah alat yang mengubah tegangan listrik agar sesuai dengan voltase perangkat yang akan dialiri. Konduktor adalah penghantar listrik.
Contoh soal IPA kelas 6 semester 1 sangat banyak. Luangkan waktu untuk giat berlatih agar tidak terbebani ketika sudah waktunya PAS atau UAS. (LUS)