Konten dari Pengguna

Contoh Surat buat Kakak OSIS MPLS yang Unik dan Berkesan

Berita Terkini
Penulis kumparan
13 Juli 2023 20:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Surat buat Kakak OSIS MPLS. Sumber: Unsplash.com/Alvaro Serrano
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Surat buat Kakak OSIS MPLS. Sumber: Unsplash.com/Alvaro Serrano
ADVERTISEMENT
Contoh surat buat kakak OSIS MPLS banyak dicari oleh murid baru. Menjelang akhir kegiatan MPLS, biasanya murid baru akan diberikan tugas. Tugas tersebut adalah membuat surat untuk kakak-kakak pengurus OSIS.
ADVERTISEMENT
Saat diberikan tugas untuk membuat surat, ada banyak murid baru yang kebingungan. Maka dari itu, para murid akan mulai mencari referensi membuat surat yang baik dan benar.

Referensi Contoh Surat buat Kakak OSIS MPLS

Ilustrasi Contoh Surat buat Kakak OSIS MPLS. Sumber: Unsplash.com/Sue Hughes
MPLS adalah kegiatan yang sangat penting dilakukan. Pada kegiatan MPLS atau Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ini, murid baru akan diajak untuk mengenal lingkungan hingga tata tertib yang berlaku di sekolah.
Kegiatan MPLS ini dilaksanakan oleh guru yang dibantu oleh para pengurus OSIS. dikutip dari buku Komunikasi Budaya dan Dokumentasi Kontemporer, Juddi (2019), Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) adalah suatu organisasi yang berada di tingkat sekolah di Indonesia yang dimulai dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA).
ADVERTISEMENT
Kegiatan MPLS akan dilaksanakan selama tiga hari. Selama itu, nantinya murid akan diberikan banyak sekali tugas. Pada akhir kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), seluruh murid baru akan diminta untuk membuat surat.
Surat tersebut nantinya akan diberikan kepada kakak-kakak pengurus OSIS di sekolah. Banyak murid baru yang kesulitan saat mendapatkan tugas ini. Alasannya adalah belum pernah menulis surat sebelumnya.
Tidak perlu bingung, berikut beberapa contoh surat buat kakak OSIS MPLS yang dapat menjadi referensi.

1. Contoh 1

Kepada yang terhormat, kakak ( nama).
Hai, kak! Namaku (nama) dari kelas (isi tingkat kelas). Waktu kegiatan MPLS, aku ada di kelompok (nama kelompok) yang kakak bimbing. Terima kasih banyak ya kak atas bantuannya selama ini.
ADVERTISEMENT
Maaf kalau selama MPLS aku dan kelompok banyak merepotkan. Semoga setelah MPLS ini berakhir, kita bisa jadi teman dekat ya kak!
Salam hangat, (nama)

2. Contoh 2

Dear kak (nama),
Halo kak! Namaku (nama) dari kelompok (nama kelompok) yang tiga hari terakhir kakak bimbing. Aku mau mengucapkan terima kasih karena selama MPLS kakak banyak membantu aku. Kak juga selalu menerangkan tugas dengan baik dan jelas.
Aku harap, setelah MPLS ini kita bisa menjadi lebih dekat ya kak! Sekali lagi aku ucapkan terima kasih banyak dan sukses terus kak!
Demikian contoh surat buat kakak OSIS MPLS yang unik dan berkesan. Murid baru dapat menuliskan surat sesuai dengan perasaan masing-masing. (FAR)
ADVERTISEMENT