Konten dari Pengguna

Contoh Surat Keterangan Usaha Bagi Pemilik UMKM

Berita Terkini
Penulis kumparan
17 Juli 2021 18:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Surat Keterangan Usaha Bagi Pemilik UMKM. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Surat Keterangan Usaha Bagi Pemilik UMKM. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Surat Keterangan Usaha (SKU) adalah dokumen yang penting bagi pemilik usaha. SKU berfungsi sebagai bukti menyatakan legalitas sebuah usaha yang dijalankan pelaku bisnis. Dasar hukum SKU adalah Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1982 tentang Wajib Daftar Perusahaan.
ADVERTISEMENT
Selain sebagai bukti legalitas, SKU juga berguna untuk memenuhi berbagai syarat administratif antara lain sebagai syarat pengajuan pinjaman ke bank dan syarat mengajukan tender juga sebagai syarat membuat Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP).
UMKM sebagai pelaku usaha juga memerlukan SKU. Seperti yang kita ketahui pemerintah melaksanakan program BLT untuk pelaku UMKM. Melalui program ini pemerintah akan menyalurkan bantuan modal usaha untuk pelaku usaha mikro. Salah satu yang diminta dalam persyaratan program BLT untuk UMKM tersebut adalah melampirkan SKU jika tempat usaha dan domisili di KTP berbeda.
Oleh karena itu, untuk pelaku UMKM ada baiknya memperhatikan dengan cermat contoh Surat Keterangan Usaha seperti berikut ini.

Contoh Surat Keterangan Usaha

Berikut ini adalah contoh SKU berdasarkan buku Pedoman Mengurus Segala Macam Surat Perizinan & Dokumen Secara Legal Formal karya Much. Nurachmad (2018)
ADVERTISEMENT
PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA
KECAMATAN GONDOKUSUMAN
Jl. Munggur No. 12 Yogyakarta Telp (0274) 123456
SURAT KETERANGAN USAHA
NO: 015/123/GK/2021
Yang bertandatangan di bawah ini kepala kelurahan Kelurahan Kotabaru, Kecmatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta menerangkan bahwa:
Nomor NIK : 30474555009
Nama : Agus Sunardi
Tempat tanggal lahir : Sleman, 17 Agustus 1992
Jenis kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
ADVERTISEMENT
Kebangsaan : Indonesia
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jl. Melati RT 05 RW 07, Kecamatan Umbulharjo
Adalah benar yang bersangkutan memiliki usaha:
Jenis usaha : Kerajinan
Alamat tempat usaha : Jl. Anggrek No. 11 , Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta
ADVERTISEMENT
Demikian surat keterangan usaha (SKU) ini dibuat dengan sebenarnya agar yang berkepentingan dapat mempergunakan sebagaimana mestinya.
Demikian Surat Keterangan Usaha (SKU) ini dibuat dengan sebenarnya agar yang berkepentingan dapat mempergunakan sebagaimana mestinya.
Surat keterangan usaha (SKU) ini berlaku 3 (tiga) bulan sejak dibuatnya.
Surat Keterangan Usaha (SKU) ini berlaku 3 (tiga) bulan sejak dibuatnya.
Yogyakarta, 15 Juli 2021
Lurah/Kepala Desa
Sumarto
Demikian contoh Surat Keterangan Usaha untuk pelaku UMKM, Sebelum mengajukan pembuatan SKU tersebut ada baiknya ada telah mencermati persyaratan dan berkas yang dibutuhkan untuk memenuhi syarat pembuatan SKU, seperti KTP, KK dan SPPT terbaru. Semoga artikel ini dapat memberikan informasi yang dibutuhkan. (IND)