Konten dari Pengguna

Definisi Sejarah Menurut Para Ahli dan Jenis Sumbernya

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 Oktober 2022 20:42 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sejarah yang terjadi di masa lalu. Foto: unsplash.com/birminghammuseumstrust
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sejarah yang terjadi di masa lalu. Foto: unsplash.com/birminghammuseumstrust
ADVERTISEMENT
Kata sejarah pasti sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat umum. Sejarah sendiri merupakan peristiwa atau kejadian yang ada di masa lalu yang dipelajari sebagai acuan dan pedoman untuk kehidupan di masa depan. Oleh karena itu, sejarah sangat berkaitan dengan dua hal, yakni peristiwa dan waktu. Lantas, bagaimana definisi sejarah menurut para ahli?
ADVERTISEMENT

Pengertian Sejarah

Kata sejarah diambil dari bahasa Arab syajarah yang artinya pohon. Digunakannya pohon sebagai gambaran keluarga atau silsilah asal usul dari adanya sebuah peristiwa yang berkesinambungan.
Sedangkan dalam bahasa Inggris disebut sebagai history yang berasal dari bahasa Yunani historia artinya ilmu. Aristoteles menggunakan istilah ini sebagai suatu penalaran sistematis maupun non kronologis akan sepangkat gejala alam. Namun dalam perkembangannya, kata scientia lebih sering digunnakan untuk menyebutkan sebuah peristiwa secara sistematis. Sedangkan kata historia banyak diperuntukkan untuk gejala-gejala, terutama dalam hal-hal manusia dalam urutan kronologis.
Ilustrasi peristiwa bersejarah. Foto: unsplash.com/hasanalmasi

Definisi Sejarah Menurut Para Ahli

Mengutip dari buku Explore Sejarah Indonesia Jilid 1 untuk SMA/MA Kelas X oleh Dr. Abdurakhman dan Arif Pradono, M.I.Kom (2019:4-5), ada sejumlah pendapat ahli tentang definisi sejarah, di antaranya:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Sumber Sejarah Berdasarkan Bentuknya

Berdasarkan bentuknya, sejarah terdiri dari beberapa macam, mulai dari lisan, tulisan, sumber benda, hingga sumber visual dan audiovisual.

Sumber Lisan

Sumber lisan adalah sebuah peristiwa sejarah yang bersumber oleh ucapan seorang yang menyaksikan, mengalami, atau mendengar secara langsung suatu peristiwa.

Sumber Tulisan

Sumber tulisan adalah sumber peristiwa yang berasal dari sebuah tulisan. Tulisan tersebut memiliki berbagai bentuk, di antaranya:
Prasasti adalah sebuah batu yang ditulis pada oleh orang di zaman dahulu. Prasasti banyak memuat suatu peristiwa bersejarah, terutama pada masa kerajaan Hindu dan Budha.
Arsip adalah dokumen yang dikeluarkan oleh suatu instansi. Arsip sendiri sudah ada sejak kolonialisme. Dengan adanya arsip, kita dapat mencari tahu informasi tentang kebijakan yang ditetapkan pada masa lalu.
ADVERTISEMENT
Naskah yang dicetak pada zaman dahulu dalam bentuk tulisan, ketika, atau cetakan. Adanya naskah, menjadikannya sebagai sumber langsung yang memuat peristiwa bersejarah.

Sumber Visual, Audio, dan Audiovisual

Visual artinya sesuatu yang bisa dilihat. Sehingga, sumber sejarah visual adalah kejadian yang dapat dilihat. Contohnya adalah lukisan atau foto.
Audio adalah rekaman suara yang dapat didengar. Contohnya adalah rekaman radio atau percakapan.
Audiovisual adalah gabungan dari visual dan audio. Artinya, sebuah peristiwa yang menampilkan gambar dan suara atau berbenruk video. Misalnya film dokumenter.
Adanya sejarah membuat peradaban manusia semakin maju. Selain itu, sejarah membuat manusia belajar akan masa lalu yang kelam. Sehingga manusia berusaha agar peristiwa sejarah kelam tidak terulang lagi di masa yang akan datang.(MZM)
ADVERTISEMENT