Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Doa Mimpi Buruk yang Benar Menurut Ajaran Islam
24 April 2023 19:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mimpi buruk memang sering menganggu kita saat tidur. Namun, kita tak perlu khawatir. Karena ada doa mimpi buruk yang bisa kita panjatkan saat mengalaminya demi mendapatkan lindungan dari Allah SWT. Simak bacaannya di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Doa Mimpi Buruk yang Bisa Diamalkan
Sebelum membahas lebih lanjut, tahukah kamu apa itu doa? Menurut buku Rahasia agar Doa Selalu Dikabulkan Allah oleh Fahruddin Ghozy (2018:11), doa berasal dari kata “da’a-yad’u-da’watan”, yang secara harfiah berarti meminta. Jadi, dengan berdoa, kita meminta kepada Allah SWT.
Nah, Islam telah mengajarkan kita berbagai doa yang bisa dipanjatkan pada Allah SWT. Salah satunya adalah doa mimpi buruk . Berikut bacaan doa tersebut.
1. Versi Panjang
هُوَ اللهُ ، اَللهُ رَبِّيْ لَا شَرِيْكَ لَهُ. أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّةِ مِنْ غَضَبِهِ وَمِنْ شَرِّ عِبَادِهِ وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِيْنِ وَأَنْ يَحْضُرُوْنِ
Huwallahu, Allahu rabbi, la syarika lahu. A‘udzu bikalimatillahit tammati min ghadhabihi wa min syarri ibadihi wamin hamazatis syayatini wa an yahdhuruni.
ADVERTISEMENT
Artinya: “Dialah Allah, Allah Tuhanku. Tak ada sekutu bagi-Nya. Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari murka-Nya, kejahatan para hamba-Nya, serta godaan setan. Aku juga berlindung pada-Nya dari kepungan setan itu.”
2. Versi Pendek
اللَّهُمَّ إنِّي أعوذُ بِكَ مِن شرِّها وشرِّ ما فيها
Allahumma inni a’udzubika min syarriha wa syarri ma fiha.
Artinya: “Ya Allah aku berlindung pada-Mu dari mimpi buruk serta apa yang buruk di dalam mimpi.”
Doa Lain yang Berkaitan
Selain mimpi buruk, kita juga seharusnya berdoa ketika mendapatkan mimpi baik. Selain itu, kita juga bisa berdoa agar mendapatkan mimpi indah. Bila Anda belum tahu doa-doanya, berikut bacaannya.
ADVERTISEMENT
1. Doa Mimpi Baik
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ قَطْلَ الْحَاجَتِ
Alhamdulillahil ladzii qadzaa haajaati.
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang sudah memberikan hajatku"
2. Doa Agar Mendapatkan Mimpi Baik
اَللهُمَّ اِنِّىْ اَسْأَلُكَ رُؤْيًا صَالِحًا صَادِقَةً غَيْرَكَاذِبَةٍ نَافِعَةً غَيْرَضَارَّةٍ
Allahumma inni as aluka rukyan shaalihatan shaadiqatan ghaira kaadzibatin naafiatan ghaira dzlaarratin.
Artinya: "Ya Allah aku memohon pada-Mu mimpi yang baik dan yang benar, tidak dusta, yang bermanfaat serta tidak berbahaya."
Demikian doa mimpi buruk dan doa-doa lainnya. Semoga kita semua dilindungi oleh Allah SWT sekalipun saat bermimpi. (LOV)