Konten dari Pengguna

Faktor Penyebab Bangsa Barat Datang ke Indonesia yang Tercatat dalam Sejarah

Berita Terkini
Penulis kumparan
27 Februari 2024 18:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Faktor Penyebab Bangsa Barat Datang ke Indonesia. Foto: dok. Unsplash/Andreea Swank
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Faktor Penyebab Bangsa Barat Datang ke Indonesia. Foto: dok. Unsplash/Andreea Swank
ADVERTISEMENT
Jelaskan faktor penyebab bangsa barat datang ke Indonesia! Kedatangan bangsa barat ke Indonesia mulanya diawali dengan tujuan membeli rempah-rempah. Hal ini karena Indonesia merupakan negara yang subur.
ADVERTISEMENT
Namun, niat awal tersebut terus berkembang seiring berjalannya waktu. Hal ini memicu adanya penjajahan yang dilakukan bangsa barat terhadap masyarakat Indonesia.

Mengenal Faktor Penyebab Bangsa Barat Datang ke Indonesia

Ilustrasi Faktor Penyebab Bangsa Barat Datang ke Indonesia. Foto: dok. Unsplash/Raimond Klavins
Dalam sejarah dunia, bangsa barat dikenal sebagai bangsa yang suka bertualang ke penjuru negara dengan tujuan yang beragam. Bangsa barat juga menjadikan Indonesia sebagai salah satu tujuan negara yang dikunjungi.
Bangsa barat menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara tujuan karena adanya beberapa faktor penyebab. Jelaskan faktor penyebab bangsa barat datang ke Indonesia!
Mengutip dari dalam buku Pengetahuan Sosial Sejarah 2, Drs. Tugiyono Ks dkk (2004: 16), kedatangan bangsa Eropa ke Indonesia disebabkan untuk memperoleh rempah-rempah langsung dari sumbernya.
Selain memperoleh rempah-rempah, kedatangan bangsa barat ke Indonesia juga disebabkan oleh faktor lainnya. Dikutip dari buku berjudul Pendidikan IPS Sekolah Dasar, Inge Ayudia, M.Pd., ‎Fadhil Sidiq, S.Pd.I., M.Pd., ‎Rosina Zahara, M.Pd. (2022: 209) kedatangan bangsa barat ke Indonesia adalah untuk berdagang.
ADVERTISEMENT
Namun, rupanya tujuan tersebut kemudian berkembang ke arah kolonialisme. Bangsa Eropa kemudian berniat datang untuk menjajah Indonesia.
Penjajahan terhadap Indonesia dilakukan dengan menanamkan pengaruh di bidang ekonomi dan politik berupa campur tangan dalam urusan politik suatu wilayah atau kerajaan.
Indonesia terkenal sebagai negara yang memiliki kekayaan alam berlimpah. Khususnya rempah-rempah Kondisi alam Indonesia yang mendukung dan tanah yang subur sangat cocok untuk mengembangkan sektor pertanian.
Hal tersebut kemudian menjadi incaran bangsa Eropa untuk datang dan berkuasa. Selain memiliki komoditi rempah yang cukup berlimpah, Indonesia juga memiliki kekayaan di perut bumi dan dalam lautan.
Faktor penyebab tersebut merupakan salah satu tujuan bangsa barat datang ke Indonesia yang dikenal dengan istilah 3G atau Gold, Glory, dan Gospel. Memperoleh rempah-rempah dan berdagang di Indonesia termasuk ke dalam tujuan gold atau yang berarti mencari kekayaan.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya faktor Glory yang merupakan ambisi bangsa barat untuk melakukan kolonialisme atau menguasai suatu daerah, dalam hal ini Indonesia. Faktor selanjutnya adalah Gospel yang berarti menyebarkan agama Kristen di kalangan masyarakat Indonesia.
Pembahasan jelaskan faktor penyebab bangsa barat datang ke Indonesia yang disajikan dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai materi belajar bagi siswa. (DAP)