Konten dari Pengguna

Gendang Berasal dari Mana? Ini Penjelasannya!

Berita Terkini
Penulis kumparan
9 September 2024 19:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk gendang berasal dari. Sumber: pexels.com/Asep Saiful Bahri
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk gendang berasal dari. Sumber: pexels.com/Asep Saiful Bahri
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gendang berasal dari mana? Gendang adalah salah satu alat musik perkusi asli Indonesia. Gendang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur. Namun, sebenarnya ada banyak jenis gendang dari berbagai daerah di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Gendang dimainkan dengan cara ditabuh. Cara memainkannya adalah dengan menabuh atau memukul bagian membran agar mengeluarkan suara. Alat musik ini berfungsi untuk mengatur irama.

Gendang Berasal dari Daerah Mana?

Ilustrasi untuk gendang berasal dari. Sumber: pexels.com/Stephen Niemeier
Menurut buku Mengenal Alat Musik Nusantara oleh Murni Marlina Simarmata, S.Pd., M.Pd. (2014: 15), gendang atau kendang adalah alat musik dengan membran yang terbuat dari kulit hewan. Gendang berasal dari mana? Gendang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Di daerah Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan DI Yogyakarta, gendang banyak digunakan dalam permainan gamelan, baik untuk mengiringi tari, wayang, maupun ketoprak. Di Jawa Barat, gendang memiliki peranan penting dalam pertunjukan tari Jaipong.
Jenis kendang yang kecil disebut ketipung, sedangkan yang menengah disebut gendang ciblon/kebar. Pasangan ketipung bernama kendang gede, biasa disebut kendang kalih.
ADVERTISEMENT
Kendang kalih dimainkan pada lagu atau gending dengan karakter halus. Untuk pertunjukan wayangan, ada kendang yang khas, yaitu kendang kosek.
Sebenarnya ada banyak jenis gendang dari berbagai daerah di Indonesia. Berikut ini 2 contoh gendang dari Aceh dan Sumatera menurut buku Alat Musik Tradisional Nusantara oleh Akhmalul Khuluq (2015: 11):

1. Geundrang

Geundrang adalah alat musik tradisional dari Aceh. Alat musik ini merupakan bagian instrumen dari perangkat musik Serune Kalee. Fungsinya adalah sebagai pelengkap tempo dari musik tradisional etnik Aceh. Geundrang dapat dijumpai di daerah Aceh Besar dan daerah pesisir Aceh seperti Pidie dan Aceh Utara.

2. Gandang Tabuik

Gandang Tabuik adalah alat musik perkusi dari Sumatra Barat. Dinamakan Gandang Tabuik karena tidak dapat dipisahkan dari Uapacara Tabuik yang dilaksanakan setiap tanggal 10 Muharam dalam kalender Islam.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan mengenai gendang berasal dari mana. Gendang adalah salah satu alat musik tradisional di Indonesia. Gendang termasuk alat musik perkusi yang dimainkan dengan cara dipukul. Alat musik ini adalah salah satu bukti keberagaman kekayaan alat musik tradisional di Indonesia.(IND)